Sahabat Hemat sedang mencari susu diet untuk mendukung program diet Anda? Susu diet adalah salah satu minuman yang akan mendukung program diet Anda dengan nutrisi yang disesuaikan dengan kebutuhan kalori saat diet.
Jika Sahabat Hemat masih bingung kira-kira susu diet yang mana sih yang paling oke kandungan nutrisinya, tenang saja. Langsung disimak saja artikel ini sampai selesai untuk mengupas tuntas kandungan nutrisi ketiga susu diet yaitu Tropicana slim, WRP dan Slim & fit.
Daftar Isi
Sekilas tentang susu Tropicana Slim
Susu diet Tropicana Slim dibuat di perusahaan asal Indonesia yaitu PT Nutrifood Indonesia yang berdiri pada tahun 1979 di Semarang. Produk-produk Tropicana Slim difokuskan untuk produk healthy food seperti pemanis bebas gula, kecap, kopi, susu rendah lemak, minyak, santan, beras dan banyak lagi.
Perusahaan ini didukung oleh Pusat Riset Nutrifood, civitas akademika, dalam mengatur asupan gula, garam, dan lemak (GGL). Namun fokus penyakit yang banyak dibahas pada websitenya adalah diabetes, penyakit jantung dan stroke serta hipertensi.
Susu Tropicana Slim bukan merupakan meal replacement, tapi susu tinggi nutrisi dan rendah lemak untuk mendukung gaya hidup sehat maupun pola diet Anda.
Rekomendasi produk
Voucher Watsons Diskon 30K!
Nikmati diskon Rp30.000 hanya dengan minimum pembelian Rp180.000!
Berlaku sampai 30 Nov
Sekilas tentang susu WRP
Susu diet WRP diproduksi oleh PT. Wajah Rejuvenasi Perempuan Indonesia (WRP Indonesia) yang berdiri pada tahun 1996.
Produk WRP sendiri memang didesain untuk program diet yang bertujuan sebagai pengganti makanan pokok yang disebut bahan pangan pengganti atau “meal replacement” yang sudah mendapat izin BPOM. Diklaim bisa menggantikan seporsi makan pagi atau malam karena mengenyangkan dan isinya lebih lengkap dari susu biasa karena mengandung 19 vitamin dan mineral.
Rekomendasi produk
Sekilas tentang susu Slim & Fit
Slim & Fit dibuat sebagai produk makanan dengan kandungan tinggi protein dan tinggi serat. Ditujukan untuk diet sehat yang tepat dan seimbang dengan kandungan Isomaltulosa yang memberikan rasa kenyang lebih lama.
Produk ini diproduksi oleh PT Kalbe Nutritionals sebagai meal replacement atau makanan pengganti sarapan dan makan malam untuk program diet dalam mencapai berat badan ideal.
Rekomendasi produk
Perbandingan harga
Ketiga jenis susu ini bisa dengan mudah Anda dapatkan terutama di online market place. Pada tabel di bawah ini adalah perbandingan harga yang saya ambil dari masing-masing market place official ketiga merk susu tersebut.
Perbandingan | Tropicana Slim | WRP | Slim & Fit |
---|---|---|---|
Harga per kemasan | Rp119.500 per 500g | Rp81.090 per 200g | Rp80.900 per 6x25g |
Harga per 100 gram | Rp23.900 | Rp40.545 | Rp53.933 |
Merk WRP dan Slim & Fit selisih harganya tidak terlalu jauh karena memang keduanya merupakan produk meal replacement yang nutrisinya dirancang khusus untuk diet. Sedangkan Tropicana Slim harganya lebih murah karena merupakan produk susu skim. Yuk cek perbandingan lainnya pada pembahasan selanjutnya.
Perbandingan nutrisi unggulan
Ketiga merk susu di atas memiliki satu persamaan yaitu susu yang bisa mendukung pola diet Anda demi mendapatkan berat badan ideal. Yuk kita lihat masing-masing keunggulan dari ketiga merk tersebut.
Nutrisi unggulan Tropicana Slim Susu Skim Fiber Pro
Susu Tropicana Slim susu skim fiber pro adalah susu skim atau tanpa lemak, dengan omega 3 dan serat pangan larut alami dari tumbuhan chicory. Keunggulan susu ini adalah :
- Kandungan lemak 0% sehingga cocok untuk diet rendah lemak
- Tinggi serat pangan dan omega 3 untuk kenyang lebih lama dan efektif bantu turunkan kadar kolestrol
- Tinggi kalsium untuk membentuk dan menjaga kepadatan tulang dan gigi
- Tanpa gula tambahan sehingga aman untuk penderita diabetes
- 10 jenis vitamin untuk metabolisme tubuh dan memenuhi mikro nutrisi
Nutrisi unggulan WRP meal replacement
Produk WRP meal replacement adalah susu diet pengganti sarapan dan makan malam dengan kalori terukur sehingga Anda bisa tetap kenyang namun juga bisa mengatur asupan kalori yang Anda konsumsi. Kandungan gizi dan kalorinya sudah disesuaikan dengan kebutuhan diet untuk menurunkan berat badan. Beberapa keunggulan WRP meal replacement adalah :
- Praktis, tinggal seduh
- Kalori 210 kkal/saji, untuk bantu defisit kalori
- Tinggi protein, bantu perut kenyang lebih lama
- Tinggi Serat, bantu meningkatkan kesehatan pencernaan dan BAB lebih lancar
- Tinggi Kalsium, membantu menjaga kepadatan tulang dan gigi
- Omega-3 dan omega-6 untuk menjaga konsentrasi dan menurunkan kadar kolesterol
- 10 jenis vitamin (A, C, B1, B2, B6, B12, Asam Folat, D, E) dan 9 mineral (natrium, kalium, kalsium, zat besi, fosfor, seng, magnesium, iodium, tembaga) untuk memenuhi kebutuhan mikro nutrisi harian
Nutrisi unggulan Slim & Fit milk meal replacement
Produk Slim&Fit milk meal replacement adalah nutrisi pengganti makan dengan formula slim xpert yang tinggi protein dan tinggi serat. Susu ini mengandung Isomaltulosa yang memberi rasa kenyang lebih lama sehingga membuat badan SLIM dan juga FIT. Beberapa keunggulan Slim&Fit milk meal replacement adalah :
- Tinggi Protein untuk membantu membentuk massa otot serta memberikan rasa kenyang lebih lama
- Tinggi Serat untuk memberikan rasa kenyang dan untuk kesehatan pencernaan
- Isomaltulosa yaitu karbohidrat lepas lambat (low GI) yang memberikan rasa kenyang lebih lama
- Lemak jenuh rendah yaitu 50% lebih rendah dibandingkan produk sejenis
- Tanpa tambahan gula pasir, mengandung pemanis sukralosa 0 kalori
- Tinggi Kalsium untuk menjaga kesehatan tulang
- 200 kalori/saji yang cocok dijadikan sebagai pengganti sarapan dan makan malam
Perbandingan nutrisi
Tentunya membandingkan produk tidak akan lengkap tanpa ada detail perbandingan nutrisi ya Sahabat Hemat. Produk yang akan saya bandingkan adalah Tropicana Slim Susu Skim Fiber Pro Plain, WRP Meal Replacement Chocolate dan Slim&Fit Milk Meal Replacement Choco Malt. Karena susu ini dirancang untuk diet, maka aturan konsumsinya sudah diatur sesuai dengan takaran saji oleh formulator. Oleh karena itu saya akan membandingkan nutrisi per masing-masing takaran saji.
Nutrisi | Tropicana Slim Susu Skim Fiber Pro Plain (26g/takaran saji) | WRP Meal Replacement Chocolate (54g/takaran saji) | Slim&Fit Milk Meal Replacement Choco Malt (52g/takaran saji) |
---|---|---|---|
Energi total | 90 kkal | 200 kkal | 200 kkal |
Lemak total | 0 g | 1.5 g | 3 g |
Lemak jenuh | 0 g | 0.5 g | 1 g |
Kolesterol | 0 mg | 0 mg | 5 mg |
Protein | 7 g | 14 g | 15 g |
Karbohidrat total | 15 g | 32 g | 29 g |
Serat pangan | 3 g | 3 g | 5 g |
Gula total | 12 g | 16 g | 21 g |
Gula sukrosa | 0g | 4 g | – |
Gula laktosa | 12 g | 12 g | 11 g |
Isomaltulosa | – | – | 8 g |
Natrium | 120 mg | 260 mg | 125 mg |
Susu Tropicana Slim skim fiber pro plain memiliki energi total paling rendah 90 kkal dengan nol kandungan lemak dan kolesterol per sajiannya. Secara keseluruhan kandungan nutrisinya paling rendah diantara dua susu yang lain kecuali serat pangan yang tidak terlalu beda jauh nilainya. Perlu ditekankan, susu Tropicana Slim adalah nutrisi pendamping makanan utama ya Sahabat Hemat, jadi tidak bisa dibandingkan apple to apple dengan dua produk lainnya yang merupakan meal replacement atau makanan pengganti.
WRP meal replacement chocolate masih mengandung sedikit lemak dengan nol kolesterol, nilai tersebut lebih sedikit dibandingkan dengan Slim&Fit Milk meal replacement choco malt. Jumlah karbohidrat WRP meal replacement paling tinggi dibandingkan susu Tropicana Slim skim fiber pro plain dan Slim&Fit Milk meal replacement choco malt. Kandungan makro nutrisi pada susu ini pastinya sudah dirancang oleh formulator untuk bisa menggantikan kebutuhan nutrisi dari makanan yang digantikan dengan kalori yang lebih rendah. Biarpun kandungan gulanya lebih rendah dibandingkan Slim&Fit namun 4g kandungan gula WRP adalah gula sukrosa yang indeks glikemiknya tinggi sehingga kurang cocok untuk penderita diabetes. Kadar natriumnya dua kali lebih tinggi dibanding dua produk susu lainnya.
Slim&Fit Milk meal replacement choco malt mirip seperti WRP yang bertujuan untuk menggantikan sarapan dan makan malam sehingga bisa dilihat komposisi kandungannya mirip. Perbedaannya susu ini mengandung 5 mg kolesterol dengan serat pangan cukup tinggi sebanyak 5 g. Susu ini tidak mengandung gula sukrosa tapi isomaltulosa yang memiliki IG rendah sehingga aman untuk penderita diabetes. Hanya perlu diingat, isomaltulosa bukan pemanis non kalori karena mengandung jumlah kalori yang sama dengan glukosa yaitu 4 kkal/gr sehingga jumlahnya perlu diperhatikan terutama untuk Anda yang sedang diet defisit kalori. Nilai kalori gula isomaltulosa Slim&Fit milk adalah 32 kkal sementara nilai kalori sukrosa WRP adalah 16 kkal.
Perbandingan komposisi vitamin dan mineral
Kandungan nutrisi lainnya yang akan saya bandingkan adalah komposisi vitamin dan mineral. Masih dari varian produk yang sama yaitu Tropicana Slim Susu Skim Fiber Pro Plain, WRP Meal Replacement Chocolate dan Slim&Fit Milk Meal Replacement Choco Malt. Saya akan membandingkan nutrisi per masing-masing takaran saji.
Nutrisi | Tropicana Slim Susu Skim Fiber Pro Plain (26g/takaran saji) | WRP Meal Replacement Chocolate (54g/takaran saji) | Slim&Fit Milk Meal Replacement Choco Malt (52g/takaran saji) |
---|---|---|---|
Vitamin A | 40% | 35% | 35% |
Vitamin B1 | 40% | 30% | 40% |
Vitamin B2 | 40% | 35% | 30% |
Vitamin B3 | 40% | 25% | 30% |
Vitamin B5 | 40% | 30% | 30% |
Vitamin B6 | 40% | 55% | 30% |
Vitamin B7 | 40% | – | – |
Vitamin B9 | – | – | 35% |
Vitamin B12 | 40% | 15% | 45% |
Vitamin C | 40% | 10% | 40% |
Vitamin D | 40% | 8% | 35% |
Vitamin E | 40% | 25% | 30% |
Asam folat | 40% | 15% | – |
Kalium | 8% | 12% | 10% |
Kalsium | 55% | 40% | 40% |
Fosfor | 30% | 45% | 45% |
Magnesium | 8% | 50% | 30% |
Zat besi | 10% | 25% | 15% |
Selenium | – | 25% | – |
Yodium | – | 35% | 30% |
Mangan | – | 10% | – |
Seng | – | 15% | 15% |
Tembaga | – | 85% | – |
Biotin | – | – | 25% |
Dari ketiga susu diet diatas, kandungan susu WRP meal replacement yang paling lengkap vitamin dan mineralnya per takaran saji dan susu Tropicana slim yang paling sedikit kandungan vitamin dan mineralnya per takaran saji. Sesuai namanya, meal replacement harus dibuat mendekati kandungan nutrisi makanan utama dengan kalori yang lebih rendah.
Perbandingan rasa
Ketiga susu diet ini belum pernah saya coba, tapi saya akan berikan beberapa testimoni dari customer yang sudah membelinya di official store masing-masing merk.
Testimoni atau review pembeli di toko online mengatakan bahwa rasa susu Tropicana Slim skim fiber pro plain ini enak dan tidak manis. Bagi orang-orang yang cenderung tidak menyukai rasa manis, susu ini pas untuk dijadikan teman diet Anda.
Beberapa testimoni dari susu WRP meal replacement chocolate mengatakan bahwa susu ini enak, dengan rasa cokelat yang nggak bikin eneg. Rasanya gurih dan tidak kemanisan dan ada saran yang mengatakan bahwa dikonsumsi dingin lebih enak. Pas untuk menggantikan sarapan atau makan malam Anda.
Susu Slim&Fit Milk meal replacement choco malt mendapat testimoni rasa produk yang mirip susu cokelat, nggak bikin eneg, kental tapi tidak terlalu manis. Ada yang menyarankan enak dikonsumsi hangat. Wah rata-rata testimoninya bintang lima semua ya Sahabat Hemat. Tapi soal rasa kembali lagi kepada selera masing-masing ya.
Perbandingan varian
Di antara ketiga susu ini, varian susu Slim&Fit Milk meal replacement yang paling sedikit pilihan rasanya. Berikut ini tabel varian rasa setiap merk :
Tropicana Slim Susu Skim | WRP Meal Replacement | Slim&Fit Milk Meal Replacement |
---|---|---|
|
|
|
Kelebihan dan Kekurangan
Dari ketiga merk ini pasti ada kekurangan dan kelebihan yang ditawarkan. Setelah panjang lebar membahas harga, komposisi nutrisi, rasa dan varian, berikut saya rangkum kekurangan dan kelebihan setiap produk agar Anda mudah memilihnya.
Kelebihan Tropicana Slim Susu Skim
- Harga paling murah diantara dua pilihan lainnya
- Mudah ditemukan di online maupun offline store
Kelebihan WRP Meal Replacement
- Harga lebih murah dibandingkan Slim&Fit
- Produk pertama yang mendapat izin sebagai meal replacement dari BPOM
- Meal replacement sehingga bisa menggantikan sarapan dan makan malam dengan kalori lebih rendah
- Kandungan vitamin dan mineral paling tinggi diantara ketiganya
- Mudah ditemukan di online maupun offline store
- Memiliki varian rasa terbanyak diantara ketiganya
Kelebihan Slim&Fit Milk Meal Replacement
- Mengandung protein dan serat pangan tertinggi diantara ketiganya
- Meal replacement sehingga bisa menggantikan sarapan dan makan malam dengan kalori lebih rendah
- Mudah ditemukan di online maupun offline store
Kekurangan Tropicana Slim Susu Skim
- Variasi kandungan vitamin dan mineral paling sedikit diantara ketiganya
Kekurangan WRP Meal Replacement
- Kandungan garam tertinggi di antara ketiganya
Kekurangan Slim&Fit Milk Meal Replacement
- Harga paling mahal diantara ketiganya
- Hanya memiliki dua varian rasa
- Kandungan gula total tertinggi di antara ketiganya.
FAQ
Susu diet yang bagus merk apa?
Bagus atau tidak tergantung tujuan diet Anda. Apakah defisit kalori, atau mengurangi gula atau mengurangi asupan lemak. Setelah itu Anda bisa pilih berdasarkan kandungan nutrisi yang ditawarkan setiap produk susu.
Minum susu apa biar kurus?
Susu yang rendah kalori. Susu yang nggak hanya rendah lemak tapi juga rendah gula dan karbohidrat karena keduanya merupakan sumber kalori.
Kapan sebaiknya minum susu saat diet?
Saat Anda merasa perlu tambahan nutrisi dengan asupan kalori yang rendah. Misal Anda mengurangi kuantitas isi piring Anda dan khawatir nutrisi Anda tidak tercukupi, Anda bisa mengkonsumsi susu diet rendah kalori.
Kesimpulan
Ketiga susu diet ini memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Tapi susu WRP meal replacement memiliki kelebihan paling banyak di antara ketiganya. Harga yang lebih murah dibandingkan susu Slim&fit, varian rasa paling banyak serta kandungan nutrisi yang paling lengkap variasinya. Tapi jika Anda sudah memiliki program diet dan tidak membutuhkan meal replacement, Anda bisa memenuhi kebutuhan nutrisi dengan susu Tropicana Slim skim saja sebagai susu pendamping diet. Salam Sehat!