Nutrisi anak perlu dipenuhi dengan cara mengkonsumsi makanan sehat, namun tak cukup hanya dengan makanan sehat saja. Susu pertumbuhan dapat menjadi solusi untuk memastikan pemenuhan nutrisi sang anak terjaga dengan baik. Selain susu UHT telah beredar susu pertumbuhan yang bisa memenuhi nutrisi dan kalsium anak. Ada dua merek susu pertumbuhan yang bisa menjadi pilihan yaitu S-26 dan Nutrilon. Melalui artikel ini Sahabat Hemat juga akan mendapat ulasan lengkap mulai dari perbandingan varian, harga, nutrisi unggulan, komposisi hingga kelebihan dan kelemahan S-26 dan Nutrilon.
Daftar Isi
Sekilas tentang susu S-26
Susu S-26 diproduksi oleh PT Wyeth Nutrition. PT Wyeth Nutrition adalah perusahaan manufaktur yang mengembangkan produk nutrisi berkualitas premium dan dirancang secara ilmiah untuk memenuhi kebutuhan nutrisi anak. Susu S-26 adalah susu pertumbuhan anak yang mengandung susu sapi dan nutrisi untuk mengoptimalkan pertumbuhan anak.
Varian produk S-26
Susu S-26 memiliki tiga produk yaitu S-26 Ultima, S-26 Gold dan S-26 Nutrissentials. Masing-masing produk tersebut memiliki beberapa varian. Berdasarkan kategori usia, susu S-26 ada beberapa jenis yaitu Promil untuk usia 0-12 bulan, Procal untuk usia 1-3 tahun, dan Promise untuk usia 3-12 tahun. Detail masing-masing varian dapat dilihat pada tabel berikut.
Produk | Varian | Pilihan Rasa | Ukuran |
---|---|---|---|
S-26 Ultima | S-26 Procal Ultima | Vanila | 850 gram |
S-26 Gold | S-26 Procal Gold | Vanila |
|
S-26 Promise Gold | Vanila |
|
|
S-26 Nutrissentials | S-26 Procal Nutrissentials | Vanila |
|
S-26 Procal Honey | Madu | 400 gram | |
S-26 Promise Nutrissentials | Vanila |
|
Perbedaan kandungan nutrisi unggulan S-26 Ultima, S-26 Gold dan S-26 Nutrissentials
Susu S-26 Gold meluncurkan tiga varian yang tentu saja masing-masingnya memiliki perbedaan nutrisi unggulan.
- S-26 Ultima merupakan produk susu pertumbuhan pertama yang menggunakan susu skim yang berasal dari sapi A2. Formula nutrisi unggulan susu ini adalah Multicare System. Sapi A2 memiliki 100% protein A2 tanpa ada protein A1. Kelebihan protein A2 adalah protein ini mudah dicerna dalam sistem pencernaan. Susu ini termasuk produk susu super premium dari PT Wyeth Nutrition.
- S-26 Gold mengandung nutrisi spingomyelin dan phospholipid. Spingomyelin dan phospholipid adalah nutrisi yang berfungsi menjaga saraf-saraf otak tetap bekerja secara optimal. Sahabat Hemat pernah mendengar selubung myelin? Nah, spingomyelin berfungsi memaksimalkan pertumbuhan myelin untuk mempercepat sampainya informasi dari satu sel ke sel saraf lain pada otak.
- S-26 Nutrissentials mengandung nutrisi unggulan kolin yang ada pada S-26 Procal Nutrissentials dan Procal Honey. Manfaat kolin bagi anak adalah untuk membentuk membran sel otak, melindungi jantung, dan menguatkan daya ingat anak. Pada varian S-26 Promise Nutrissentials mengandung nutrisi unggulan asam linoleat. Asam linoleat adalah lemak esensial omega 6 yang tidak ada pada tubuh manusia, maka dari itu asupan asam linoleat berasal dari nutrisi harian. Manfaat asam linoleat yaitu untuk menunjang keterampilan fisik dan mencegah anak dari penyakit yang bisa mempengaruhi perkembangan otak.
Sekilas tentang susu Nutrilon
Susu Nutrilon Royal merupakan salah satu produk dari PT. Nutricia Indonesia Sejahtera yang merupakan salah satu perusahaan dari Danone Grup. PT. Nutricia Indonesia Sejahtera sudah berdiri sejak 1987 dengan produk yang dirancang khusus memenuhi kebutuhan gizi dasar ibu dan anak. Nutrilon Royal adalah susu pertumbuhan yang mengandung nutrisi untuk mendukung daya tahan dan daya tangkap anak dan juga susu lanjutan dari susu Nutribaby.
Promo Nutrilon hari ini 21 Nov 2024
Varian susu Nutrilon Royal
Produk susu Nutrilon Royal terdiri dari dua jenis yaitu Nutrilon Royal 3 dan 4 berdasarkan kategori usianya. Susu Nutrilon Royal 3 untuk anak usia 1-3 tahun, sedangkan susu Nutrilon Royal 4 untuk usia anak 3-6 tahun. Tersedia dua varian rasa yaitu vanilla dan madu, dengan kemasan 400 gram, 800 gram, dan 1.800 gram.
Voucher Watsons Diskon 30K!
Nikmati diskon Rp30.000 hanya dengan minimum pembelian Rp180.000!
Berlaku sampai 30 Nov
Nutrisi susu Nutrilon Royal
Ternyata varian Nutrilon Royal lebih sedikit bila dibandingkan dengan susu S-26. Perbedaan kedua jenis produk Nutrilon Royal hanya pada kategori usia anak yaitu 1-3 tahun dan 3-6 tahun. Kira-kira bagaimana dengan nutrisi unggulannya? Ternyata kedua varian susu tersebut mengandung nutrisi unggulan yang sama. Detail kandungan nutrisi dapat dilihat pada gambar di bawah ini.
Bisa Sahabat Hemat perhatikan ya nutrisi pada Nutrilon Royal 3 dan 4 tidak ada perbedaan, bahkan presentase dan berat masing-masing nutrisi pada setiap susu juga sama. Pada official website susu Nutrilon mengklaim bahwa produk tersebut mengandung nutrisi:
- FOS:GOS 1:9 lebih tinggi untuk dukung daya tahan tubuh
- Omega 3, 6 dan DHA yang lebih tinggi serta zat besi untuk dukung daya tangkap anak
- 12 vitamin dan 9 mineral untuk tumbuh kembang optimal
- Tanpa gula tambahan
Setelah ini saya akan bahas perbandingan nutrisi tersebut dengan susu S-26. Terus ikuti artikel ini yaa!
Perbandingan susu S-26 dan Nutrilon Royal
Susu S-26 dan Nutrilon Royal, keduanya sama-sama susu pertumbuhan untuk anak. Sahabat Hemat juga pasti bimbang memilih susu pertumbuhan kerena hampir semua susu pertumbuhan memiliki harga yang cukup menguras kantong. Berikut saya sajikan informasi lengkap perbandingan susu S-26 dan Nutrilon Royal.
Perbandingan kandungan nutrisi unggulan susu S-26 vs Nutrilon Royal
Sebelumnya Sahabat Hemat sudah tahu bahwa kandungan nutrisi pada varian Nutrilon Royal tidak terdapat perbedaan. Lalu bagaimana bila dibandingkan dengan susu S-26? Selengkapnya ada pada tabel di bawah ini.
Kandungan nutrisi | Susu S-26 Procal Gold | Nutrilon Royal 3 |
---|---|---|
Nutrisi unggulan | Spingomyelin & Phospholipid | Prebiotik 1:9 |
Serat pangan | Oligofruktosa | FOS & GOS |
Omega 3 & 6 | 131 mg & 1.094 mg | 104mg & 1.276 mg |
AA DHA | 6,3 mg & 24 mg | 1,9 mg & 27 mg |
Gula | Laktosa | Laktosa |
Zat Besi | 25% | 30% |
Sahabat Hemat mungkin bingung perbedaan masing-masing nutrisi itu apa ya dan apakah manfaat nutrisi unggulan tersebut? Yuk ikut penjelasan singkat terkait perbedaan masing-masing nutrisi dan perbandingannya.
- Serat pangan: memiliki banyak jenis contohnya adalah FOS & GOS dan oligofruktosa, serat pangan bermanfaat bagi anak untuk mencegah obesitas, melancarkan pencernaan, membantu penyebaran kalsium, menumbuhkan bakteri baik dalam usus dan meringankan gejala intoleransi laktosa
- Omega 3 & 6: merupakan asam esensial yang baik untuk pembentukan AA, DHA dan asam lemak jenis ini tidak dapat dibentuk oleh tubuh. Manfaatnya bagi anak adalah mendukung perkembangan kognitif, Â perkembangan visual dengan menjaga kesehatan mata, kekebalan tubuh dan kemampuan membaca.
- AA DHA: AA DHA adalah jenis asam lemak yang mampu meningkatkan kecerdasan anak dan kesehatan mata
- Laktosa: jenis gula yang terdapat di dalam susu
- Zat besi: salah satu komponen mineral yang berfungsi memperlancar aliran oksigen di dalam darah dan meningkatkan kadar hemoglobin
Oke, berdasarkan tabel perbandingan di atas terlihat bahwa kandungan omega 3 & 6 serta AA DHA lebih banyak pada susu S-26 Procal Gold, meskipun demikian kandungan zat besi susu Nutrilon Royal lebih banyak 5% dibandingkan S-26 Procal Gold. Kedua produk menggunakan laktosa yang merupakan gula alami dengan indeks glikemik rendah, walaupun laktosa memiliki peluang terjadinya intoleransi laktosa.
Perbandingan komposisi susu S-26 vs Nutrilon
Komposisi susu S-26 dan Nutrilon Royal tidak jauh berbeda namun ada perbedaan pada jumlahnya. Berikut tabel perbandingan komposisi keduanya.
Jenis Komposisi | Susu S-26 Procal Gold | Nutrilon Royal 3 |
---|---|---|
Energi total | 180 kkal | 180 kkal |
Protein | 5 gram | 6 gram |
Karbohidrat | 26 gram | 23 gram |
Gula | 23 gram | 20 gram |
Kalium | 280 mg | 240 mg |
Laktosa | 23 gram | 20 gram |
Lemak total | 6 gram | 7 gram |
Berdasarkan tabel perbandingan komposisi dapat Sahabat Hemat cermati bahwa kandungan karbohidrat, gula, kalium, dan laktosa lebih banyak pada susu S-26 Procal Gold, sedangkan komposisi protein dan lemak total lebih banyak pada susu Nutrilon Royal 3. Tetapi perlu kita cermati bahwa selisih takaran saji kedua produk hanya 1 gram sehingga banyaknya kandungan lemak total dan protein tetap sama. Namanya juga susu pasti komposisi utama yang dicari adalah kandungan susu. Berikut presentase kandungan susu bubuk pada susu S-26 dan Nutrilon Royal yang tertera pada kemasan.
- S-26 Promise Nutrissentials 38%
- S-26 Promise Gold 33%
- Nutrilon Royal 44%
Harga susu S-26 dan Nutrilon, manakah yang termurah?
Harga susu bisa bervariasi bergantung dimana membeli susu tersebut. Biasanya selisih harga susu tidak terlalu jauh di masing-masing toko. Sahabat Hemat bisa lihat tabel di bawah ya untuk perbandingan harga susu S-26 dan Nutrilon Royal.
Produk | Harga | Ukuran terkecil |
---|---|---|
S-26 Procal Ultima | Rp430 ribuan | 850 gram |
S-26 Procal Gold | Rp150 ribuan | 400 gram |
S-26 Procal Nutrissentials | Rp95 ribuan | 400 gram |
Nutrilon Royal 3 | Rp95 ribuan | 400 gram |
Nutrilon Royal 4 | Rp95 ribuan | 400 gram |
Berdasarkan tabel, susu paling murah adalah Nutrilon Royal 3 & 4 dan S-26 Procal Nutrissentials 400 gram dengan harga mulai dari Rp95 ribuan. Sedangkan harga tertinggi dari tabel di atas adalah susu S26 Ultima. Sebagai bahan informasi untuk melihat promo susu S-26 dan Nutrilon Royal, Sahabat Hemat bisa kunjungi laman hemat.id ya. Berbagai promo susu pertumbuhan merek lain juga dapat ditemukan di laman tersebut.
Review rasa susu S-26 dan Nutrilon Royal
Berdasarkan review konsumen susu S-26 dari hometersterclub, susu tersebut memiliki rasa vanila yang tidak terlalu kuat sehingga cocok untuk anak. Saat siap diminum, tidak menimbulkan rasa enek sehingga anak-anak sangat menyukai susu tersebut. Susu S-26 juga tidak lengket, bila tumpah akan sedikit lebih mudah untuk dibersihkan. Pada susu Nutrilon Royal, konsumen menyebutkan bahwa susu tersebut memiliki aroma susu sapi dan vanila. Rasa vanilanya juga pas dan tidak membuat enek ketika meminumnya.
Kelebihan dan kekurangan susu S-26 dan Nutrilon Royal
Suatu produk yang sejenis namun berbeda merek pasti memiliki kelebihan dan kekurangan. Biasanya kelebihan produk satu adalah kekurangan produk lain begitu pula sebaliknya. Lebih rinci kita bahas kelebihan dan kekurangan susu S-26 dan Nutrilon Royal ya Sahabat Hemat.
Merek Susu | Kelebihan | Kekurangan |
---|---|---|
S-26 |
|
|
Nutrilon Royal |
|
|
*Berdasarkan review di BukaReview oleh Ayu Poernamaningrum
Apakah susu pertumbuhan dapat memicu alergi?
Susu pertumbuhan seperti S-26 dan Nutrilon Royal memang bisa memicu alergi terhadap anak yang alergi dengan susu. Susu pertumbuhan kedua merek tersebut mengandung alergen seperti susu bubuk dan laktosa. Alergen adalah bahan pangan atau senyawa yang menyebabkan alergi dan atau intoleransi. Sebagai bahan informasi Moms bisa cermati infografis alergen pada produk pangan yang patut diwaspadai bila buah hati memiliki alergi.
Kesimpulan
Berdasarkan kandungan nutrisi unggulan, masing-masing varian memiliki kandungan yang berbeda dan semuanya bermanfaat untuk tumbuh kembang anak. Beberapa varian susu S-26 mengandung susu sapi A2, kolin, spingomyelin dan phospholipid sedangkan susu Nutrilon Royal mengandung prebiotik FOS & GOS. Kandungan omega 3 & 6, karbohidrat, protein, dan kalium lebih banyak pada susu S-26 dibanding Nutrilon Royal, mesikipun demikian kandungan susu bubuknya lebih banyak Nutrilon Royal. Baik susu S-26 dan Nutrilon Royal sama-sama memfokuskan untuk perkembangan kemampuan belajar anak yang berkaitan dengan perkembangan kognitif dan kecerdasan. Jadi Sahabat Hemat pilih yang mana nih setelah mengetahui perbandingan keduanya? Share pengalamannya di kolom komentar yaa.
Sumber:
- https://www.ncbi.nlm.nih.gov/
- https://pustaka.unpad.ac.id/
- https://core.ac.uk/reader/296442230