Perbedaan Mesin Cuci 1 Tabung dan 2 Tabung: Mana yang Lebih Cocok untuk Kebutuhan Rumahmu?

ditulis oleh

Memilih mesin cuci 1 tabung dan 2 tabung perlu mempertimbangkan secara detail perbedaannya. Agar Anda tidak salah pilih, simak artikel ini untuk memudahkan Anda menemukan mesin cuci terbaik!

perbedaan mesin cuci 1 tabung dan 2 tabung

Sedang bingung memilih mesin cuci yang paling sesuai untuk kebutuhan rumah tangga Anda? Tenang, Anda tidak sendiri. Banyak orang masih ragu perihal perbedaan mesin cuci 1 tabung dan 2 tabung, padahal keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.

Perbedaan ini mencakup konsumsi listrik, penggunaan air, proses mencuci dan mengeringkan pakaian, hingga kemudahan perawatan dan harga.

Memilih mesin cuci yang tepat akan membuat pekerjaan rumah lebih efisien, hemat energi, dan tahan lama. Sebaliknya, salah memilih mesin cuci dapat membuat aktivitas mencuci jadi tidak optimal, boros listrik dan air, bahkan menyebabkan kerusakan mesin lebih cepat.

Simak artikel ini hingga selesai untuk mengetahui perbedaan mesin cuci 1 tabung dan 2 tabung secara menyeluruh, dilengkapi data, kelebihan dan kekurangan, serta tips memilih sesuai kebutuhan rumah Anda.

Baca juga : 10 Cara Menghemat Listrik pada Mesin Cuci dengan Optimal

Apa Itu Mesin Cuci 1 Tabung dan 2 Tabung?

Mesin cuci 1 tabung dan 2 tabung merupakan dua jenis mesin cuci yang umum digunakan di rumah tangga Indonesia. Meskipun terlihat serupa, keduanya memiliki perbedaan signifikan dalam desain, cara kerja, dan efisiensi penggunaan.

Mesin cuci 1 tabung

perbedaan mesin cuci 1 tabung dan 2 tabung
mesin cuci front loading dan top loading

Sesuai namanya, mesin cuci 1 tabung adalah mesin cuci yang dirancang dengan satu unit tabung untuk melakukan proses pencucian secara otomatis. Mesin cuci 1 tabung terdiri dari mesin cuci front loading (bukaan depan) dan mesin cuci top loading (bukaan atas).

Mesin cuci front loading sering dijumpai di apartemen mewah, tempat laundry, hingga rumah modern dengan gaya minimalis. Tipe mesin cuci top loading juga cukup populer di kalangan rumah tangga kelas menengah ke atas.

Desain dan tampilan mesin cuci 1 tabung biasanya lebih simpel dan elegan. Selain itu cara kerjanya juga diklaim lebih ringkas dan praktis karena proses mencuci dalam 1 tabung ini bisa dilakukan secara otomatis mulai dari pencucian hingga pengeringan pakaian.

Mesin cuci 2 tabung

perbedaan mesin cuci 1 tabung dan 2 tabung
contoh mesin cuci 2 tabung

Berbeda dengan 1 tabung, mesin cuci 2 tabung memiliki dua kompartemen terpisah: satu untuk mencuci dan satu untuk mengeringkan. Prosesnya masih semi otomatis karena Anda perlu memindahkan pakaian secara manual dari tabung cuci ke tabung pengering.

Mesin ini tetap banyak digunakan karena harganya yang lebih terjangkau dan konsumsi listriknya yang lebih hemat. Ukurannya cenderung lebih besar, namun cocok untuk keluarga dengan kebutuhan mencuci dalam jumlah besar.

Tabel perbandingan singkat

perbedaan mesin cuci 1 tabung dan 2 tabung

Sebelum masuk ke pembahasan detail, berikut ini adalah perbandingan ringkas antara mesin cuci 1 tabung dan 2 tabung dari berbagai aspek penting seperti proses kerja, konsumsi listrik, hingga harga dan kapasitas.

AspekMesin cuci 1 tabungMesin cuci 2 tabung
ProsesOtomatis penuhSemi otomatis
PengeringanHingga 90% kering± 70% kering
Konsumsi AirHemat (terutama front loading)Sedikit lebih banyak
Konsumsi Listrik± 400-2500 W jika pakai pemanas di Front Loading± 357-630 W
HargaMulai Rp2 juta-anMulai Rp1 juta-an
Kapasitas6-19 kg7-20 kg
UkuranKompakLebih besar
MaintenanceLebih kompleksLebih mudah
Cocok untukKeluarga sibuk, ruang kecilRumah besar, budget ketat

Dari tabel di atas, dapat dilihat bahwa mesin cuci 1 tabung unggul dari segi kepraktisan dan pengeringan, tetapi umumnya memiliki harga dan konsumsi listrik yang sedikit lebih tinggi.

Sementara itu, mesin cuci 2 tabung menawarkan keunggulan dalam hal harga yang lebih terjangkau, kapasitas cukup besar, serta konsumsi listrik yang lebih hemat. Namun, proses pencuciannya masih bersifat semi otomatis dan membutuhkan intervensi manual.

Perbedaan mesin cuci 1 tabung dan 2 tabung

Memiliki banyak perbedaan, cukup membuat bimbang memilih antara mesin cuci 1 tabung dan 2 tabung. Sahabat Hemat, Anda dapat mempertimbangkan keduanya dari penjelasan lengkap di bawah ini.

1. Harga

Pertimbangan harga mesin cuci menjadi aspek terpenting untuk menentukan jenis mesin cuci yang paling cocok untuk Anda. Agar lebih valid, saya membandingkan 5 merk mesin cuci terbaik menurut data survey Top Brand Award tahun 2025 yaitu Sharp, Samsung, LG, Denpoo dan Polytron.

Berikut tabel kisaran harga mesin cuci 1 tabung vs mesin cuci 2 tabung dari harga termurah dan termahal di marketplace officialnya :

MerkKisaran Harga Mesin Cuci 1 TabungKisaran Harga Mesin Cuci 2 Tabung
SharpRp2,5 juta – Rp9,4 jutaRp1,3 juta – Rp3 juta
SamsungRp2,2 juta – Rp7 jutaRp2,2 juta – Rp2,7 juta
LGRp2,9 juta – Rp14 jutaRp2,2 juta – Rp4,1 juta
DenpooRp1,8 juta – Rp3,5 jutaRp1,1 juta -Rp2 juta
PolytronRp2,4 juta – Rp6,5 jutaRp1,3 juta – Rp2,3 juta
perbedaan harga mesin cuci 1 tabung dan 2 tabung

Dari tabel perbedaan harga di atas, dapat kita lihat bahwa kisaran harga mesin cuci 2 tabung terbukti lebih terjangkau dari mesin cuci 1 tabung.

Harga mesin cuci 2 tabung termurah yaitu merk Denpoo Rp1,1 juta Anda sudah mendapatkan mesin cuci dengan kapasitas 8kg. Sedangkan harga mesin cuci 1 tabung termurah juga dari merk Denpoo Rp1,8 juta namun kapasitasnya lebih kecil yaitu 6kg.

Secara keseluruhan memang mesin cuci 2 tabung harganya lebih ramah di kantong. Sehingga tidak heran, jenis mesin cuci ini lebih banyak peminat di pasaran. Mesin cuci 2 tabung cocok untuk Anda yang ingin efisiensi anggaran elektronik rumah tangga. Karena harganya yang lebih ekonomis, maka sisa anggarannya bisa Anda alihkan ke kebutuhan lainnya.

2. Konsumsi listrik

Aspek krusial selain harga, tentu saja pertimbangan konsumsi listrik mesin cuci perlu Anda perhatikan. Mengutip dari tariflistrik, konsumsi listrik mesin cuci bisa mencapai 10-15% dari total tagihan listrik bulanan.

Semakin tinggi konsumsi listrik, maka semakin banyak tagihan yang perlu Anda bayar bukan? Oleh karena itu, pilihan mesin cuci dengan daya listrik yang hemat atau sesuai dengan kapasitas listrik di rumah Anda cukup penting untuk dipertimbangkan.

Lantas, mesin cuci 1 tabung atau mesin cuci 2 tabung yang lebih hemat listrik? Coba Anda perhatikan tabel daya listrik mesin cuci di bawah ini :

MerkFront Load / Seri Top Load / Seri Twin Tub / Wash / Spin /Seri
Sharp2100 W / ES-FL1280XT350 W / ES-M8000P-GG245 W /105 W /  ES-T85CR
LG2000 W / FB1208S6W400 W / T2185NBTS320 W / 250 W / P8000N
Polytron1500 W / PFL 8105H330 W / PAW 8029TY250 W / 130W / PWM 8073B
perbedaan harga mesin cuci 1 tabung dan 2 tabung

Saya melakukan riset daya listrik setiap merk dan jenis mesin cuci mulai dari mesin cuci 1 tabung bukaan depan (front loading), mesin cuci 1 tabung bukaan atas (top loading) dan mesin cuci 2 tabung (twin tub).

Data pada tabel di atas berdasarkan spesifikasi yang tertera pada website dan toko online official. Sembilan seri mesin cuci di atas memiliki variabel yang sama yaitu kapasitas 8kg.

Lebih hemat listrik mesin cuci 1 tabung atau 2 tabung?

Nah jadi bisa dilihat ya Sahabat Hemat, mesin cuci 2 tabung memiliki daya listrik yang lebih kecil dari mesin cuci 1 tabung. Meskipun kapasitasnya sama, daya listrik yang dibutuhkan berbeda.

Mesin cuci 2 tabung daya listriknya lebih rendah karena cara kerjanya semi-manual, fiturnya juga terbatas. Sehingga jika daya listrik di rumah Anda tidak terlalu tinggi, maka mesin cuci 2 tabung cukup aman untuk digunakan.

Seperti daya listrik di rumah saya yaitu 1300 VA, menggunakan mesin cuci 2 tabung dengan daya 245 watt. Sejauh ini tidak ada keluhan mati listrik, selama penggunaan mesin cuci tidak berbarengan dengan elektronik lain seperti rice cooker dan setrika.

Mesin cuci 1 tabung memang memiliki daya listrik yang lebih tinggi. Jika Anda ingin mesin cuci 1 tabung dengan daya yang lebih rendah, maka bisa pilih mesin cuci top loading. Kisaran daya listriknya masih di bawah 500 watt.

Untuk mesin cuci 2 tabung tipe front loading, mayoritas daya listriknya memang di atas 1000 watt. Hal ini karena adanya fitur mencuci dengan air panas atau hangat. Mesin cuci perlu bekerja menaikkan suhu air mencapai suhu optimal. Metode ini dapat menjadikan pakaian lebih bersih dan higienis.

Mesin cuci front loading juga fiturnya lebih lengkap, serba digital dan otomatis. Sehingga wajar jika memakan daya listrik yang lebih besar.

Nah jika daya listrik di rumah Anda lebih dari 2200 VA, dan ingin mesin cuci lebih canggih maka mesin cuci front loading cocok untuk Anda. Meskipun konsumsi listriknya lebih besar, sepadan dengan hasil kerjanya yang menghasilkan pakaian bersih lebih cepat.

3. Konsumsi air

Mesin cuci memerlukan puluhan liter air untuk menyelesaikan satu siklus pencucian. Jumlah air yang digunakan dipengaruhi oleh jenis mesin cuci, kapasitas tabung, serta bobot cucian.

Mesin cuci 1 tabung front loading biasanya memiliki drum volume sekitar 45–60 liter. Karena sistem kerjanya yang horizontal dan hemat air, volume air yang digunakan biasanya hanya sebagian dari kapasitas drum tersebut. Itulah sebabnya mesin ini sering disebut lebih efisien dalam konsumsi air.

Sementara itu, mesin cuci 2 tabung memiliki drum volume yang lebih besar, berkisar antara 57–110 liter, terutama karena kapasitas cucinya lebih besar dan desainnya vertikal. Namun, karena pengisian air dilakukan secara manual, pengguna dapat menyesuaikan jumlah air sesuai kebutuhan.

Penting dicatat bahwa drum volume tidak sama dengan jumlah air yang digunakan per siklus. Konsumsi air aktual bisa berbeda tergantung program pencucian dan kebiasaan pengguna.

Sebuah studi di ResearchGate mencatat bahwa untuk beban cucian sekitar 3 kg, kebutuhan air bisa mencapai 45–90 liter per siklus, tergantung jenis mesin dan metode pencucian.

Dengan kata lain, jika Anda tinggal di daerah dengan keterbatasan air, mesin cuci front loading merupakan pilihan yang lebih efisien. Namun, mesin cuci 2 tabung tetap dapat menjadi solusi hemat air jika digunakan secara bijak dan disesuaikan dengan kebutuhan harian.

Sebagai contoh, dalam keluarga kecil saya yang terdiri dari tiga orang, penggunaan mesin cuci 2 tabung masih bisa hemat air. Dengan menyesuaikan jumlah cucian dan mengisi air secukupnya, saya bisa mengontrol penggunaan air secara manual tanpa pemborosan.

4. Proses cuci dan kering

perbedaan cara kerja cuci dan kering mesin cuci 1 tabung dan 2 tabung, sumber thespruce

Dari proses cuci dan kering, mesin cuci 1 tabung memang lebih praktis dan canggih. Mulai dari proses pengisian air dan detergen, proses pencucian, hingga mengeringkan pakaian secara otomatis dengan menekan beberapa tombol dari awal.

Bahkan, beberapa mesin cuci 1 tabung memiliki fitur pintar yang dapat menyesuaikan secara otomatis jumlah air dengan beban cucian. Setelah selesai mencuci, mesin cuci 1 tabung akan mengeringkan pakaian secara langsung.

Pengaturan mencuci dan mengeringkan cukup di setting di awal saja, sehingga Anda bisa menunggu proses mencuci hingga selesai sambil melakukan pekerjaan lainnya. Cara kerja yang praktis dan serba otomatis ini menjadikan mesin cuci 1 tabung pilihan terbaik untuk Anda yang super sibuk dan tidak banyak waktu untuk melakukan pekerjaan rumah.

Pada mesin cuci 2 tabung, proses pencucian terbagi menjadi dua tahap dengan tabung yang berbeda. Proses pencucian semi-manual, dengan mengatur mode mencuci dari awal kemudian Anda mengatur kembali mode pengering setelah selesai.

Berbeda dengan mesin cuci 1 tabung, saat akan mengeringkan cucian dengan mesin cuci 2 tabung Anda perlu memindahkannya dari tabung cuci ke tabung pengering. Proses pengaturan jumlah air dan memasukkan detergen juga secara manual, sehingga setiap siklus pencucian Anda perlu lebih sedikit lebih effort.

Sayapun mengakui, kalau mencuci dengan mesin cuci 2 tabung sedikit lebih repot. Perlu bolak balik untuk mengisi air, membuang air, hingga mengeringkan cucian. Pekerjaan mencuci bisa selesai lebih lama. Namun, jika Anda tipe ibu rumah tangga yang cukup santai dan banyak waktu di rumah, mesin cuci 2 tabung cukup oke untuk dimiliki.

5. Perawatan dan durabilitas

perawatan mesin cuci 1 tabung, sumber getty images

Memilih mesin cuci tentu saja perlu mempertimbangkan kemudahan perawatan dan durabilitasnya. Mesin cuci 1 tabung terdiri dari fitur dan komponen yang lebih kompleks. Cara kerja yang serba otomatis dan panel digital, justru perlu perawatan yang lebih hati-hati. Karena, jika terjadi kerusakan biasanya memerlukan biaya yang lebih mahal dari perbaikan mesin cuci 2 tabung.

Selain itu, kebanyakan mesin cuci 1 tabung terutama tipe front loading memiliki bodi yang terbuat dari logam. Jika penggunaannya kurang tepat serta diletakkan di tempat lembab, bodi bisa terkena korosi atau karat akibat terpapar air yang berlebihan serta sirkulasi udara yang kurang baik.

Berbeda dengan mesin cuci 2 tabung yang terkenal kokoh. Komponen dan fiturnya lebih simpel dan sederhana. Bodi yang terbuat dari plastik memang lebih rentan pecah, namun lebih tahan karat dan korosi.

Sebagai pengguna mesin cuci 2 tabung dari bahan plastik, saya cukup puas dengan ketahanannya. Selama 6 tahun pemakaian tidak ada pecah dan karat, hanya sedikit lumut yang bisa hilang dengan rutin dibersihkan.

Mesin cuci 2 tabung milik saya juga pernah mengalami sedikit kerusakan, seperti air cucian yang merembes ke tabung pengering. Namun hal ini bisa teratasi sendiri karena perbaikannya cukup mudah tanpa harus memanggil teknisi.

Panel pada mesin cuci 2 tabung biasanya terdiri dari knob yang putar atau geser. Dibandingkan panel digital, panel knob lebih kokoh dan tidak rentan rusak atau error.

Meskipun lebih rentan, selama pemakaian dijaga dengan baik mesin cuci 1 tabung juga bisa kokoh dan tahan lama seperti mesin cuci 2 tabung.

6. Ukuran dan estetika

peletakkan mesin cuci 1 tabung, sumber freepik

Untuk Anda pecinta elektronik minimalis dan estetik tentu saja mesin cuci 1 tabung bisa menjadi pilihan terbaik. Terutama tipe front loading dengan desain yang lebih futuristik dan modern.

Tidak hanya tampilannya yang lebih elegan, ukurannya juga lebih kompak dan ringkas serta lebih hemat ruang. Beberapa mesin cuci front loading didesain khusus agar bisa diletakkan di bawah kitchen set atau lemari kabinet, bahkan bisa di letakkan di laundry room yang sempit.

Sedangkan, mesin cuci 2 tabung umumnya memiliki ukuran yang lebih besar dari mesin cuci 1 tabung. Perlu mempersiapkan tempat atau ruang khusus untuk meletakannya.

Pastikan Anda menyesuaikan lebar dan tinggi mesin cuci dengan area yang tersedia di rumah. Selain itu, tentunya perlu menyediakan tempat lebih untuk buka tutup mesin cuci, serta sirkulasi udara yang baik.

Meskipun ukurannya kurang minimalis, mesin cuci 2 tabung memiliki tampilan yang unik. Beberapa merk mesin cuci didesain dengan corak atau motif bunga, batik, serta warna-warna yang bisa disesuaikan dengan selera Anda.

Kelebihan dan kekurangan

Kelebihan mesin cuci 1 tabung

  • Tampilan elegan dan modern
  • Fitur lengkap, serba otomatis dan lebih canggih
  • Proses mencuci lebih cepat dan hemat waktu
  • Ukuran ringkas dan hemat ruang
  • Konsumsi air lebih hemat
  • Pengeringan lebih maksimal

Kekurangan mesin cuci 1 tabung

  • Harga lebih mahal
  • Daya listrik lebih tinggi
  • Perawatan lebih kompleks
  • Biaya service lebih mahal
  • Risiko karat dan jamur

Kelebihan mesin cuci 2 tabung

  • Harga lebih terjangkau
  • Perawatan lebih simpel
  • Lebih hemat daya listrik
  • Bodi anti karat dan anti korosi
  • Jumlah air bisa diatur secara manual
  • Desain unik, warna beragam dan coraknya menarik

Kekurangan mesin cuci 2 tabung

  • Proses mencuci dan mengeringkan semi-manual dan lebih lama
  • Ukuran lebih besar sehingga tidak hemat ruang
  • Perlu pengawasan rutin saat digunakan
  • Konsumsi air lebih tinggi

Rekomendasi produk populer

SHARP ES-T1090-VK

SHARP ES-T1090-VK

Mesin cuci 2 tabung dengan fitur :

  • Kapasitas 10kg
  • Dolphin pulsator
  • Super big spin
  • Low watt, wash 355 W & spin 150 W
  • Harga mulai dari Rp2 juta, cocok untuk anggota keluarga 4-5 orang yang ingin mesin cuci terjangkau dan hemat listrik.

SHARP ES-M809T-GG

SHARP ES-M809T-GG

Mesin cuci 1 tabung tipe top loading dengan fitur :

  • Kapasitas 9kg
  • Teknologi Pulsator Dolphin and Whale
  • Tabung tanpa lubang sehingga cucian lebih bersih dan higienis
  • Lebih hemat air
  • Harga cukup terjangkau mulai Rp3 juta, cocok untuk anggota keluarga 3-5 orang, ingin hemat waktu mencuci dan budget terbatas.

Aqua FQW- 700829QD

Aqua FQW- 700829QD

Mesin cuci 1 tabung tipe front loading, dengan fitur :

  • Kapasitas 7kg
  • Teknologi hijab mode dan antibakteri 
  • Knobless panel
  • Wave drum
  • Delay function
  • Quick wash
  • Harga ramah di kantong mulai Rp4 jutaan, cocok untuk keluarga kecil yang ingin mesin cuci canggih, minimalis dan estetik.

Tips memilih mesin cuci sesuai kebutuhan

Tips memilih mesin cuci sesuai kebutuhan

Sahabat Hemat, jika Anda salah satu kategori di atas sesuai dengan Anda maka Anda bisa mencocokkan jenis mesin cuci yang dibutuhkan. Memilih mesin cuci dengan bijak yaitu dengan pertimbangan yang matang. Sehingga mesin cuci yang Anda miliki menjadi aset berharga untuk masa depan.

FAQ

Mesin cuci 1 tabung vs mesin cuci 2 tabung, mana yang lebih hemat air?

Mesin cuci 1 tabung tipe front loading umumnya lebih hemat air dibanding mesin cuci 2 tabung.
Ini karena sistem pengisian air pada front loading dilakukan secara otomatis dan hanya mengisi sebagian dari tabung, sedangkan mesin cuci 2 tabung membutuhkan lebih banyak air karena pengisiannya manual dan harus mencuci serta membilas secara terpisah.
Namun, mesin cuci 2 tabung tetap bisa hemat air jika Anda bijak dalam mengisi air sesuai beban cucian.

Mesin cuci 2 tabung apakah boros listrik?

Tidak. Mesin cuci 2 tabung justru termasuk yang paling hemat listrik dibandingkan jenis lainnya.
Konsumsi daya untuk mencuci biasanya berkisar antara 250–535 watt, dan untuk spin hanya sekitar 107–250 watt per siklus. Totalnya sekitar 357–630 watt, jauh lebih rendah dibanding mesin cuci front loading yang bisa mengonsumsi lebih dari 2000 watt jika fitur pemanas diaktifkan.

Lebih tahan lama mesin cuci 1 tabung atau 2 tabung?

Baik mesin cuci 1 tabung maupun 2 tabung, keduanya cukup awet dan tahan lama jika pemakaian dan perawatannya dijaga dengan baik. Namun, mesin cuci 2 tabung perawatannya lebih mudah dan lebih hemat karena komponennya lebih sederhana dan semi-manual.

Kesimpulan

Sahabat Hemat, kini Anda bisa menentukan mesin cuci mana yang sesuai dengan preferensi dan kebutuhan ya.

Mesin cuci 1 tabung tipe front loading memang cocok untuk Anda yang ingin elektronik dengan desain elegan dan minimalis. Mesin cuci front loading juga memiliki kapasitas yang cukup besar, namun bisa menghemat penggunaan air.

Namun, perlu dipastikan untuk daya listrik di rumah Anda cukup untuk mesin cuci ini. Selain itu, mesin cuci ini juga cocok jika Anda memiliki budget lebih dan ingin mesin cuci canggih dengan fitur dan teknologi yang lebih beragam.

Dengan mengeluarkan budget yang lebih banyak, Anda jadi punya investasi jangka panjang dari elektronik yang memudahkan pekerjaan rumah, hemat ruang dan hemat waktu.

Mesin cuci 1 tabung tipe top loading bisa menjadi pilihan yang baik, jika Anda ingin mesin cuci dengan kapasitas lebih besar, fitur serba otomatis dan harga yang lebih ramah di kantong.

Nah, mesin cuci 2 tabung juga cukup oke karena harganya lebih terjangkau dan memiliki kapasitas yang beragam. Mulai dari 6kg yang cocok untuk keluarga kecil hingga kapasitas di atas 10kg untuk anggota keluarga yang lebih banyak.

Penulis

  • (Penulis)

    Yenanda, seorang ibu dan lulusan ahli madya kebidanan, telah dengan antusias berbagi pengetahuan seputar edukasi, terutama dalam hal nutrisi dan kesehatan anak. Dengan fokus pada perbandingan susu ber…

    Lihat semua pos

Nikmati Awesome Bonus dari Samsung Indonesia: Gratis Memory Upgrade, Cashback Rp550.000, Voucher hingga Rp300.000, Paket Data 140GB. Cukup dengan pembelian Galaxy A56 | A36 5G, mulai dari Rp5,199 juta.

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *