MENGOLAH ‘MAKANAN SEHAT’ DENGAN CARA CERDAS MELALUI SILLY FISH INDONESIA MOBILE APPS

Kandungan Omega 3 dan Omega 6 yang ditemukan dalam Ikan Laut seperti Salmon, Tuna dan Gindara yang berperan penting dalam pembentukan dan perkembangan sel otak, membuat beberapa orang menyebutnya sebagai ‘Makanan Pintar’, ‘Makanan Sehat’ atau ‘superfood‘.

Jakarta, 10 Oktober 2018 – Kita beruntung hidup di sebuah Negara Maritim yang kaya akan hasil lautnya, bahkan berdasarkan data dari Food and Agriculture Organization (FAO), Indonesia merupakan negara penghasil ikan terbesar ke 2 di Dunia dengan kapasitas produksi hasil kelautan dan perikanan sebesar 13 juta ton per tahun atau sekitar 6.8 persen hasil perikanan dunia. Hal inilah yang melatarbelakangi dua orang anak muda Indonesia, Rika Puspita dan Ranan Ramadhan untuk membuat sebuah startup business yang mereka beri nama  Silly Fish Indonesia. Nama yang dipilih mungkin terdengar seperti nama sebuah wahana permainan anak-anak, namun startup yang telah berjalan sekitar 2 tahun ini sangat serius dalam menjalani bisnis mereka.

Berawal dari kecintaan mereka akan produk lokal Indonesia, khususnya di bidang perikanan, Silly Fish berusaha untuk memberikan produk lokal terbaik untuk masyarakat Indonesia sejak awal tahun 2017 lalu. “Fokus kami awalnya sebagai supplier di berbagai HORECA (Hotel, Restaurant dan Café) ternama di Indonesia, dan mulai pertengahan tahun lalu, kami beranjak masuk ke retail market dan kini kami telah memiliki 18 jaringan distribusi di berbagai kota di Indonesia”, ujar Ranan Ramadhan dalam acara peluncuran aplikasi mobile Silly Fish di Branche Bistro, Senopati. Ranan juga menambahkan bahwa Silly Fish bekerjasama dengan Go-Jek untuk rekan pengirimannya dan memberikan berbagai opsi pembayaran kepada para pelanggan dalam pemesanan via aplikasinya dan menargetkan produknya bisa dinikmati di semua provinsi di Indonesia.

Screen Shot 2018-11-19 at 15.00.03.png

Bermain di sebuah market yang banyak pesaingnya, tidak membuat Silly Fish puas dengan yang mereka capai sampai saat ini. Terbukti dengan banyaknya produk-produk dan perkembangan layanan yang mereka miliki hingga saat ini.
“Selain menjual produk-produk ikan dan daging premium, Silly Fish juga kini telah memiliki produk Ready To Eat, Sauce & Seasoning, BBQ Service yang kami beri nama Silly Surf & Turf, dan hari ini kami meluncurkan sebuah aplikasi mobile Silly Fish Indonesia yang semakin memudahkan masyarakat untuk mendapatkan dan mengolah produk-produk premium kami langsung di rumah”, tambah Ranan yang menjelaskan bahwa fitur-fitur yang terdapat dalam aplikasinya merupakan hasil pengembangan dari beberapa kali diskusi dengan pelanggan dan distributor mereka.

Download_App_SillyFIsh.png

Fitur lainnya yang menurut kami sangat menarik, dan sangat cocok menjawab permasalahan untuk keluarga modern di kota-kota besar seperti ‘masak apa ya hari ini?’. Dengan adanya fitur Recipes, Silly Fish kembali memberikan solusi dengan menghadirkan resep-resep masakan rumahan menggunakan produk-produk yang mereka miliki. Bekerjasama dengan beberapa chef dan food blogger yang juga merupakan partner dan pelanggan setia mereka, resep-resep yang disajikan dalam aplikasi bisa terbilang cukup mudah dan cepat. Sehingga kini tidak ada lagi kejenuhan dalam memasak dirumah.

Screen Shot 2018-11-19 at 14.17.39.png    

“Kami berharap dengan adanya aplikasi mobile ini, Silly Fish Indonesia bisa menjadi solusi bagi para keluarga modern saat ini dalam memenuhi kebutuhan pangan dan memiliki kualitas waktu yang efektif bagi keluarga di rumah”, tutup Ranan Ramadhan dalam pemaparannya.

Silly Fish Indonesia dapat juga Anda temui di Instagram sillyfishindonesia.