Saat kita berpuasa mulut kita dalam keadaan kering yang menyebabkan kuman penyebab bau mulut gampang sekali berkembang biak, untuk menjaga bau mulut tetap segar tentulah dengan menggosok gigi tapi karena ditakutkan tertelan kebanyakan orang lebih memilih menggosok gigi setelah menyelelesaikan makan sahur. Dan tidak menggosok gigi atau berkumur-kumur dengan mouthwash saat berpuasa, tapi ada beberapa hal lain yang bisa anda lakukan untuk meminimalisir bau mulut anda, yaitu :
1. Tidak memakan makanan yang berbau keras
2. Deep cleaning
3. Makan Buah dan Sayur
Ada beberapa buah yang baik untuk gigi anda, seperti buah apel yang dapat memutihkan gigi, buah stroberi yang dapat mengurangi noda di gigi dan lain-lain. Makanan berserat seperti buah dan sayur punya kemampuan self cleansing alami pada plak gigi. Gigi yang bersih menghindarkan gusi dari peradangan,” kata Ketua Ikatan Periodontologi Indonesia (IPERI) Komisariat Jakarta, drg. Hari Sunarto Sp.Perio (K) pada seminar Sepelekan Penyakit Gusi Sebabkan Gigi Tanggal pada Orang Dewasa, Kamis, (25/10/2013), di Jakarta
4. Tidak merokok
Selain menyebabkan kanker, merokok dapat merusak gigi, membuat noda di gigi, dan memberikan anda bau nafas yang tidak segar. Jadi lebih baik hentikan dulu kebiasaan merokok anda selama bulan Ramadhan atau lebih baik hentikan kebiasaan buruk ini selamanya.
5. Kurangi gula
Bakteri yang ada di dalam mulut anda sangat suka dengan gula, bakteri menggunakan gula untuk membuat asam. Asam tersebut akan menyelimuti gigi anda dan menyebabkan bau mulut. Ada baiknya setelah anda makan makanan yang mengandung banyak gula seperti kolak, es cendol dan lain-lain segeralah menggosok gigi atau jika tidak sempat berkumur-kumurlah.
6. Merawat gigi yang rusak
Gigi yang rusak akan menyebabkan bau mulut, jadi apapun yang anda lakukan baik dengan menggosok gigi dengan rutin, menggosok lidah, dan flossing, bau mulut akan tetap ada karena ada gigi yang rusak di dalam mulut anda. Lebih baik konsultasikan kedokter gigi anda untuk melakukan perawatan untuk gigi yang rusak tersebut. Anda juga bisa sekalian membersihkan karang gigi anda di dokter gigi. Sekarang ke dokter gigi sudah tidak menakutkan seperti dulu. Anda yang sudah memiliki BPJS tinggal mencari klinik atau puskesmas yang memiliki fasilitas pengobatan yang memiliki dokter gigi juga, jadi anda tidak perlu khawatir memikirkan biaya lagi walaupun tidak semua dicover tapi setidaknya anda jadi rajin merawat gigi anda. Anda juga bisa konsultasi ke dokter gigi apa penyebab bau mulut anda, jadi dokter akan memberikan solusi terbaik untuk anda jalankan untuk menghilangkan bau mulut anda.
7. Minum air putih
Minum air mineral dapat membantu anda membersihkan sisa makanan yang menermpel di gigi anda. Selain itu dengan mengkonsumsi cukup air juga menjaga produksi saliva atau air ludah sehingga kebersihan di dalam mulut selalu terjaga. Cukupi kebutuhan air putih anda sebanyak 1,5 – 2 liter dalam sehari, aturlah jadwalnya di saat sahur, saat berbuka dan di malam hari agar kebutuhan cairan anda terpenuhi.
Menjaga nafas tetap segar selama berpuasa penting agar kita bisa tetap bisa menjaga silahturahmi kita dengan orang lain, dan tanpa membuat orang lain merasa tidak nyaman dengan bau mulut kita yang tidak segar. Semoga artikel ini bermanfaat untuk anda dan jangan lupa untuk memberikan komentar serta saran anda di kolom komentar.
Voucher Watsons Diskon 30K!
Nikmati diskon Rp30.000 hanya dengan minimum pembelian Rp180.000!
Berlaku sampai 30 Nov
Semoga bermanfaat dan terima kasih
Sumber :