Khong Guan Indonesia, Biskuit Wafer Cracker Legendaris

Khong Guan merupakan merek biskuit populer di masyarakat Indonesia saat lebaran. Seperti produk “Khong Guan Red Assorted” atau dikenal dengan “Khong Guan Merah” sudah menjadi biskuit legendaris Khong Guan yang diminati pasar dalam negeri sebagai makanan yang disajikan pada kerabat di hari raya.

Walaupun menjadi merek pilihan di Indonesia, ternyata Khong Guan berasal dari Singapura dan diciptakan tahun 1947 oleh kakak beradik asal Fujian, China. Chew Choo Keng dan Chew Choo Han, sepasang kakak beradik ini adalah imigran yang menetap di Singapura dan bekerja di pabrik biskuit. Sedangkan Khong Guan Biscuit Factory Indonesia sendiri baru berdiri pada tahun 1970.

Daftar produk Khong Guan

Selain biskuit kaleng, Khong Guan juga memproduksi wafer dan krekers. Di antaranya seperti Wafer Classic, Malkist Crackers, Malkist Abon, Khong Guan Gabin, dan masih banyak lagi.

Daftar produk biskuit kaleng Khong Guan

  1. Khong Guan Assorted Biscuit Red, merupakan biskuit kaleng yang sudah menjadi tradisi masyarakat Indonesia saat hari raya yang memiliki 13 varian biskuit dan wafer di dalamnya.
  2. Khong Guan Classic Assorted Biscuit, salah satu biskuit kaleng Khong Guan favorit keluarga dengan beraneka macam rasa yaitu Malkist Abon, Superco, Wafer Classic, Marie Classic dan Lacoco.
  3. Khong Guan Top Ekonomi Assorted Biscuits, merupakan biskuit kaleng yang tersedia 9 varian biskuit di dalamnya seperti kukis, sandwich dan wafer chocolate.
  4. Khong Guan Top Biscuit Assortment, biskuit kaleng lainnya yang beraneka rasa dari Khong Guan, cocok dijadikan teman berkumpul bersama kerabat.
  5. Khong Guan Dynasty, biskuit kaleng yang hadir dengan beraneka macam biskuit dalam satu kaleng yang cocok disantap bersama teh, kopi, atau susu hangat kesukaan Anda.

Lihat selengkapnya Promo Harga Khong Guan Biskuit Terbaru Minggu Ini

Daftar produk biskuit Khong Guan lainnya

  1. Khong Guan Assorted Biscuit, merupakan Khong Guan Assorted Biscuit kaleng yang hadir dalam kemasan travel size sehingga mudah dibawa dan dinikmati di segala momen.
  2. Khong Guan Biskuit Marie, biskuit Khong Guan yang terbuat dari susu terbaik dan memiliki tekstur biskuit yang renyah dan gurih.
  3. Khong Guan Marie Salut Cokelat, biskuit marie dari Khong Guan yang diisi dengan cokelat di bagian tengahnya.
  4. Khong Guan Ozlo, merupakan kukis cokelat pilihan yang lezat dari Khong Guan dan terbuat dari cokelat premium dengan isi yang melimpah.
  5. Khong Guan Cake O, merupakan biskuit Khong Guan dengan krim cokelat pilihan dengan tekstur lembut dan creamy.
  6. Khong Guan Cheese Imoet, berisi biskuit imut dengan taburan keju yang yummy dalam kemasan pouch.
  7. Khong Guan Choco Imoet, berisi kukis imut dengan isian cokelat yang yummy dalam kemasan pouch.
  8. Khong Guan Sagoori Cookies, cookies sagon Khong Guan yang praktis dinikmati di mana saja dalam kemasan 150 gram.
  9. Khong Guan Short Cakes, merupakan biskuit sandwich cokelat yang tersedia dalam dua pilihan isian: krim cokelat dan krim susu.

Daftar produk wafer Khong Guan

  1. Khong Guan Classic Wafer, chocolate wafer Khong Guan yang paling laris, teksturnya renyah dan dipadukan dengan cokelat asli.
  2. Khong Guan Wafers, pilihan wafer kaleng lainnya dari Khong Guan yang berlapir krim cokelat yang lezat tersedia dalam kemasan kaleng 600 gram dan 1300 gram.
  3. Khong Guan Wafer Stick, wafer stick rasa cokelat Khong Guan yang menjadi sajian populer saat lebaran.
  4. Khong Guan Cream Wafers, wafer renyah berlapis krim dalam tiga varian rasa yaitu blueberry, coconut, dan cokelat.
  5. Khong Guan Combo Max Wafer, perpaduan wafer cokelat, krim cokelat, dan crackers cokelat yang lezat.

Lihat selengkapnya Promo Harga Khong Guan Wafer Terbaru Minggu Ini

Daftar produk cracker Khong Guan

  1. Khong Guan Gabin, merupakan biskuit cracker yang berlapis salut cokelat dari cokelat import terbaik dan tersedia dalam family pack 100 gram.
  2. Khong Guan Malkist, camilan ringan dari Khong Guan dengan kandungan susu, gandum dan komposisi lainnya membuat crackers renyah ini ideal dinikmati saat santai bersama keluarga.
  3. Khong Guan Saltcheese, crackers dengan tekstur yang tipis dan renyah tersedia dalam kemasan family pack dan kaleng 336 gram.
  4. Khong Guan Klapis, adalah crackers rasa kelapa yang tipis dalam kemasan 88 gram.
  5. Khong Guan Cream Crackers, crackers manis yang terbuat dari gandum pilihan dan mengandung vitamin B, selenium, mangan dan fosfor tersedia dalam kemasan 300 gram.
  6. Khong Guan Saltines Crackers, crackers yang tidak mengandung lemak trans dan tersedia dalam varian original dan vegetables.
  7. Khong Guan Potatoz, crackers tipis yang kaya akan protein dan serat pangan dalam kemasan 150 gram.

Lihat selengkapnya Promo Harga Khong Guan Cracker Terbaru Minggu Ini

Produk Khong Guan yang paling populer

Produk Khong Guan yang paling populer adalah Khong Guan Assorted Red atau bisa disebut Khong Guan Assorted Merah. Kemasan kaleng, warnanya merah, dan bentuknya ada yang kotak dan bulat. Tertera gambar yang iconic pada kemasannya yaitu seorang ibu dan dua anak yang sedang menyantap biskuit di meja makan. Bahkan walaupun isinya sudah habis, kalengnya sering digunakan sebagai tempat kerupuk atau rengginang. Dan saking terkenalnya, produk ini juga menimbulkan beberapa pertanyaan seperti:

Berapa harga biskut kaleng Khong Guan 650 gr?

Khong Guan Assorted Red tersedia dalam kemasan mini yang berbentuk bulat, kemasan rantai yang berbentuk bulat juga, dan kemasan persegi yang berbentuk kotak. Khong Guan kemasan mini berisi 650 gr dan bisa dibeli dengan harga 42ribuan hingga 55ribuan. Sedangkan Khong Guan kemasan persegi berisi 1600 gr dan bisa dibeli dengan harga 79ribuan hingga 120ribuan. Khong Guan kemasan rantai berisi 1000 gr dan bisa dibeli dengna harga 79ribuan hingga 100ribuan.

Berapa harga biskuit kaleng Khong Guan di Indomaret?

Khong Guan dapat ditemukan di berbagai market modern maupun pasar tradisional. Terutama di minimarket seperti Indomaret, Anda bisa membeli Khong Guan Assorted Red kemasan mini 650 gr dengan harga 46ribuan di Indomaret apabila sedang promo. Atau Khong Guan Assorted Red kemasan persegi isi 1600 gr seharga 90ribuan di Indomaret.

Apa saja isi Khong Guan biskuit kaleng assorted?

Dalam kaleng Khong Guan Assorted Red, berisi beraneka ragam bentuk dan rasa biskuit dan juga wafer. Seperti biskuit cokelat, marie susu, cracker, sugar biscuit, wafer cokelat, cookies, shortcake, dan masih banyak lagi. Biasanya yang paling dicari adalah dua bungkus wafer yang ada di dalam Khong Guan biskuit kaleng tersebut.

Mengapa tidak ada sosok ayah dalam gambar kemasan Khong Guan kaleng?

Kemasan Khong Guan Assorted Red kaleng hanya menampilkan seorang ibu dan dua orang anak. Menurut pelukis Khong Guan, Bernardus Prasodjo, ia tidak memiliki alasan pasti tidak ada sosok ayah pada gambar kemasan tersebut. Namun, ia mengatakan bahwa yang ingin ditonjolkan dalam kemasan tersebut adalah sosok ibu. Hal ini supaya dapat menarik perhatian konsumen yang sering berbelanja makanan ringan yaitu ibu atau ibu rumah tangga.

 

Sumber:
https://www.kompas.com/tren/read/2021/05/22/084936865/arti-khong-guan-dan-alasan-tidak-ada-ayah-di-gambar-kalengnya?
https://id.wikipedia.org/wiki/Khong_Guan