7 Kebiasaan Buruk yang Dihindari Orang Sukses

Menurut tokoh dunia, Brian Tracy, sukses adalah kemampuan dalam menjalani hidup sesuai dengan keinginan dan melakukan apa yang ingin dinikmati serta dikelilingi oleh keluarga, teman dan orang – orang yang kita hormati. Untuk bisa menggapai kehidupan yang dinilai sukses, tentunya ada banyak sekali aspek yang perlu diperjuangkan, salah satunya soal karakter.

Di balik kehidupan orang – orang yang sukses, ternyata mereka berusaha menghindari kebiasaan – kebiasaan buruk berikut lho.

Malas bersosialisasi

Sumber : Pexels.com

Lingkaran sosial yang terbatas tentu akan membatasi kita dalam melihat peluang – peluang yang ada. Bersosialisasi dengan berbagai kalangan juga akan menjadikan kita mampu mengenali berbagai macam karakteristik orang beserta cara menghadapinya, yang tentu tidaklah sama. Dengan memperluas pergaulan, berbagai kesempatan juga akan lebih mudah menghampiri kita.

Takut mengambil risiko

Sumber : Pexels.com

Menghindari risiko bukanlah karakteristik yang dimiliki oleh orang – orang sukses. Mereka justru melihat risiko yang ada sebagai peluang untuk mendapatkan keuntungan maupun kesempatan yang lebih baik. Mereka juga akan mempelajari setiap risiko yang ada dengan sebaik – baiknya dan belajar secara bijak dari pengalaman orang lain dalam menghadapi risiko yang kurang lebih serupa. Sekalipun risiko yang ada membawa mereka kepada kerugian, mereka akan melihat dari sisi positifnya sebagai sebuah pembelajaran penting yang terselip didalamnya.

Mindfulness, Mengembangkan Potensi Anak Tanpa Tekanan

Kurang memerhatikan kesehatan

Sumber : Pexels.com

Kesehatan adalah investasi terbesar dalam kehidupan. Ketika seseorang terlalu sibuk dengan kegiatannya dan tidak memikirkan tubuhnya, tentu hal itu malahan bisa berdampak buruk baginya, diantaranya dapat menggerus tabungan dan waktu yang mereka miliki. Oleh karena itu, bagi mereka yang telah dianggap sukses, asuransi kesehatan merupakan salah satu aspek penting yang tidak bisa mereka abaikan begitu saja. Asuransi mampu memberikan pertanggungan yang memadai ketika kita harus berhadapan dengan penyakit yang membutuhkan biaya yang tidak sedikit.

Bergaul dengan toxic people

Sumber : Pexels.com

Toxic people adalah orang – orang yang selalu berpandangan negatif atas segala sesuatu yang terjadi di sekitar mereka. Karakter yang biasa dimiliki oleh pribadi yang tergolong toxic people adalah :

  1. Seringkali mengkritik tanpa memberikan solusi yang berarti.
  2. Selalu merasa dirinya yang paling benar, tidak bisa menerima masukan.
  3. Kurang berempati atas kondisi orang lain, sulit meminta maaf, kurang peka.
  4. Suka merendahkan dan menyalahkan orang lain,
  5. Suka mengontrol atau mengatur orang – orang di sekitarnya.
  6. Suka membesar – besarkan masalah, mendramatisir keadaan.

Orang – orang dengan karakteristik yang telah disebutkan di atas perlu kita hindari agar tidak menularkan sisi negatif yang terlanjur melekat pada diri mereka.

Menyalahkan keadaan

Sumber : Pexels.com

Pribadi yang sukses tidak akan pernah menyalahkan keadaan dari kegagalan yang terjadi. Mereka justru melihat kegagalan tersebut sebagai peluang dan pembelajaran baru yang dapat dipetik untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi ke depannya.

Menunda – nunda pekerjaan

Sumber : Pexels.com

Membuat to do list di awal hari sebelum beraktifitas bisa menjadi alternatif pengingat agar waktu yang tersedia menjadi lebih efektif. Selain itu, hal tersebut menghindarkan kita untuk lupa melakukan kegiatan – kegiatan yang penting. Menunda – nunda pekerjaan dirasa sebagai kegiatan yang berisiko karena bisa menjadikan pekerjaan tersebut justru terlewat dan terlupakan. Jadi, jika kita ingin menjadi pribadi yang sukses, yuk lupakan kebiasaan menunda – nunda pekerjaan dari gaya hidup kita karena “time is money.”

Mengeluh

Sumber : Pexels.com

Banyak sekali dampak buruk yang dihasilkan dari kebiasaan mengeluh. Bahkan menurut hasil penelitian oleh Departemen Biologi dan Psikologi Klinis di Univ. Friedrich Schiller Jerman, jika kita berada bersama dengan orang – orang yang berperilaku negatif atau suka mengeluh secara terus menerus, hal itu bisa menyebabkan otak kita juga memiliki reaksi emosional yang sama ketika kita berada dalam kondisi stres, yang tentunya hal ini bisa berdampak buruk bagi kesehatan kita.

Pentingnya Menghargai Diri Sendiri

Bahkan menurut Prof. Suzane Segertorm dari University of Kentucky, mengeluh bisa menyebabkan turunnya kekebalan tubuh atau imunitas yang bisa berpotensi membuka peluang pada berbagai virus dan kuman penyakit untuk menetap di tubuh pemiliknya. Mengingat sedang marak virus di berbagai belahan dunia, yuk kurangi kebiasaan buruk mengeluh agar kita senantiasa sehat.

Demikianlah 7 kebiasaan buruk yang sangat dihindari oleh orang sukses. Semoga bermanfaat dan selamat berjuang menjadi pribadi – pribadi yang sukses.