Bisnis Musiman di Bulan Ramadhan Dan Hari Raya Idul Fitri

Bisnis musiman adalah kejelian seseorang dalam melihat peluang bisnis. Bisnis musiman biasanya dijalankan di waktu-waktu tertentu, salah satunya bisnis menjelang bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri.

Tapi sebelum buru-buru memulai bisnis musiman ini anda perlu mengetahui keuntungan dan kelemahan dalam menjalankan bisnis musiman ini, berikut saya akan coba berikan penjelasannya :

Keuntungan :

  • Perputaran cepat. Karena kita menjual disaat orang memang sangat membutuhkan atau orang pasti mencari jadi proses penjualannya akan berputar cepat, apalagi jika kita menjual barang atau makanan yang unik dan tidak biasa dijamin jualan kita akan selalu laris manis.
  • Tempat sudah tersedia. Biasanya akan ada sekelompok orang yang mempersiapkan tempat untuk bisnis musiman, misalnya bisnis makanan takjil menjelang bulan ramadhan. biasanya akan disediakan tempat khusus tempat untuk para penjual takjil jadi kita tidak akan pusing mencari tempat. Kecuali memang dana tidak memungkinkan, berjualan apapun bisa juga di depan rumah sendiri atau di depan gang rumah sendiri.
  • Modal tidak terlalu besar. Apalagi dengan modal yang tidak terlalu besar bisnis musiman ini sangat diminati oleh ibu-ibu rumah tangga yang memang kegiatannya kebanyakan hanya di rumah.

Kelemahan :

Namanya saja bisnis musiman, musimnya selesai jualan juga selesai. Waktu yang tepat untuk memulai dan waktu yang tepat untuk bersiap untuk mengakhiri jangan sampai telat untuk memulai dan jangan sampai telat memikirkan untuk penutupan usahanya, misal dengan memberikan diskon tambahan saat musimnya sudah sudah akan berakhir.

Setelah mengetahui keuntungan dan kelemahan dari berbisnis musiman, berikut saya berikan pilihan untuk anda bisa memulai bisnis musiman di bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri :

1. Jualan Makanan dan Camilan Takjil

Bisnis Musiman di Bulan Ramadhan Dan Hari Raya Idul Fitri
Sumber : Google Image

Seperti biasa berjualan makanan takjil pasti jadi pilihan pertama untuk berjualan musiman di bulan ramadhan. Karena jenis bisnis ini sudah pasti dicari dan diminati, jualah makanan standar takjil yang biasa ada di bulan Ramadhan lalu tambahkan dalam daftar jualan anda makanan-makanan yang unik, misalnya makanan khas suatu daerah baik makanan berat maupun camilan. Juallah makanan jadi seperti ayam panggang, sayur matang dan lain-lain atau camilan seperti seperti kolak, bubur sumsum, gorengan dan lain-lain.

2. Jualan Perlengkapan Sholat

Bisnis Musiman di Bulan Ramadhan Dan Hari Raya Idul Fitri

Walaupun saya bukan salah satu orang yang suka berbelanja perlengkapan sholat setiap tahunnya, tetapi ada banyak orang yang suka sekali mengikuti trend misalnya trend mukenah yang bermotif dan trend mukenah yang seragam dengan anak, selain untuk dipakai sendiri perlengkapan sholat pastilah dicari karena biasanya perlengkapan sholat juga dijadikan oleh-oleh untuk orang tua atau kerabat pada saat pulang kampung.

3. Jualan Pakaian Muslim

Bisnis Musiman di Bulan Ramadhan Dan Hari Raya Idul Fitri

Walau orang sering kali berbelanja pakaian muslim jauh-jauh hari tapi pakaian muslim akan tetap jadi idola walaupun sudah mendekati hari raya, karena selain juga untuk dipakai sendiri pakaian muslim juga biasanya dicari untuk dijadikan oleh-oleh untuk dibagikan ke orang tua atau ke kerabat dekat.

4. Jualan Kue-kue Kering dan Kue-kue Basah

Bisnis Musiman di Bulan Ramadhan Dan Hari Raya Idul Fitri
Sumber : Kompilasi Google Image

Waktu yang cocok berjualan kue-kue kering dan kue basah biasanya 2 minggu dan maksimal seminggu sebelum lebaran karena biasanya beberapa hari sebelum lebaran kebanyakan keluarga sudah mudik tapi tidak menutup kemungkinan kue-kue akan tetap laku beberapa hari sebelum lebaran karena tidak semua orang berencana untuk pulang kampung, jual lah kue-kue ringan dari yang tradisional yang umum dan buatlah  inovasi baru dari kue-kue kering yang sudah ada agar jualan anda lebih banyak peminat dan untuk kue basah mungkin anda bisa menjual kue basah khas satu daerah atau khas beberapa daerah agar anda. Misal jika anda berasal dari Palembang jual lah kue-kue khas Palembang seperti maksuba, kue delapan jam, engkak ketan, dan lain sebagainya. Jadi anda bisa berjualan sekalian mempromosikan daerah anda.

5. Jualan Parsel Lebaran

Bisnis Musiman di Bulan Ramadhan Dan Hari Raya Idul Fitri
Sumber : Google Image

Setiap keluarga pasti punya tradisi di Hari Raya Idul Fitri kebetulan keluarga suami punya tradisi untuk memberikan parsel ke kakak-kakak yang lebih tua pemberian parcel ini hanya dilakukan oleh saudara yang sudah nikah belum menikah tidak wajib memberikan parcel. Biasanya kami membuat parcel yang isinya bahan makanan pokok karena biasanya parcel jenis ini lebih bermanfaat untuk yang menerima, isi parcel misalnya: minyak goreng, kecap manis, mentega, kue-kue kering, dan lain-lainnya. Buat juga harga parcel dari yang terendah menengah sampai termahal.

6. Menyewakan Kendaraan

Bisnis Musiman di Bulan Ramadhan Dan Hari Raya Idul Fitri
Sumber : http://abigailrental.com/sewa-mobil-bandung-lepas-kunci/

Jika anda mempunyai kendaraan lebih dari satu daripada tidak terpakai lebih baik anda sewakan kepada orang yang membutuhkan waktu yang tepat adalah menjelang lebaran dan saat lebaran. Biasanya ada saja keluarga yang lebih memilih untuk menyewa mobil daripada harus berdesak-desakan mengantri tiket kereta atau bus, dipromosikan. Usaha penyewaan anda sebulan sebelum menjelang lebaran dengan cara menyebarkan lewat media sosial, chat messenger, brosur, atau promosi gratis dengan memberitahukan langsung ke orang-orang terdekat terlebih dahulu. Seperti teman dan tetangga, dan minta tolong kepada mereka untuk mempromosikan penyewaan mobil kita jika ada yang sedang mencari mobil sewaan. Pastikan anda memegang identitas penyewa seperti fotokopi KTP penyewa dan antarkan mobil ke rumah calon penyewa agar anda tahu dimana alamat rumah penyewa dan pastikan penyewa tidak punya riwayat buruk pada saat berkendara dan pastikan kondisi kendaraan anda sebelum Anda menyerahkan kendaraan Anda ke calon penyewa. Anda harus mengetahui benar kondisi kendaraan anda saat masih di tangan anda sampai setelah dibawa oleh calon penyewa dan pada saat dikembalikan oleh penyewa jadi Anda cepat menyadari jika ada kekurangan atau kerusakan pada mobil anda, buatlah perjanjian yang jelas agar tidak ada salah paham antara anda dan penyewa dan pastikan isi perjanjian juga telah membahas waktu mobil harus sudah dikembalikan dan denda jIka diperlukan.

7. Menyewakan Jasa Sopir

Bisnis Musiman di Bulan Ramadhan Dan Hari Raya Idul Fitri
Sumber : Google Image

Untuk pekerjaan yang satu ini ada baiknya anda sudah mengenal orang yang akan anda bawa misalnya tetangga atau teman. Untuk usaha ini lebih cocok dikerjakan oleh yang belum berkeluarga atau masih single yang biasanya malas untuk pulang kampung karena malas ditanyakan kapan menikah?. ??

8. Menjual Kartu Ucapan Selamat Lebaran

Jika anda mempunyai kemampuan desain grafis atau bisa menggambar anda bisa menggunakan kemampuan anda itu untuk mendesain kartu lebaran. Walaupun sekarang era digital yang semuanya serba internet tapi ada saja orang-orang tertentu yang masih memakai kartu ucapan untuk mengucapkan selamat hari raya dengan lebih resmi, misalnya perusahaan dan instansi pemerintahan jadi peluang itu masih ada.

9. Menjual Amplop THR

Bisnis Musiman di Bulan Ramadhan Dan Hari Raya Idul Fitri
Sumber : Google Image

Anda juga bisa mendesain amplop THR dengan desain anda sendiri, pastikan desain amplop THR anda unik atau desain amplop THR dengan karakter kartun yang sedang populer pada saat ini karena biasanya amplop THR ditujukan untuk anak-anak dan biasanya orang akan mencari karakter yang unik dan lucu, selain gambarnya anda juga bisa mendesain bentuk amplop dengan desain yang unik dan original.

10. Penyewaan Tenda Untuk Jualan

Bisnis Musiman di Bulan Ramadhan Dan Hari Raya Idul Fitri
Sumber : Google Image

Jika anda punya modal lebih atau minimal punya partner yang bisa diajak join kerja atau sebagai penanam modal anda juga bisa membeli tenda-tenda kecil sebagai investasi untuk memulai usaha anda di mana tenda-tenda ini anda sewakan kembali ke orang-orang yang berniat berjualan, beli tenda dengan ukuran yang kecil dan sedang dan mungkin investasikan tenda yang besar satu atau dua buah saja karena jarang orang menggunakan tenda besar untuk berjualan musiman.

Itulah beberapa bisnis yang bisa jadi referensi anda untuk memulai usaha, memulai suatu usaha bukan hanya memerlukan modal tapi juga harus punya niat dan semangat walaupun usaha ini hanya musiman jika anda menjalankannya dengan tekun mungkin usaha musiman ini bisa menjadi usaha tetap anda.

Ingatlah selalu jangan hanya mencari untung semata tapi berjualanlah dengan jujur karena jangan sampai apa yang kita jual menjadi kerugian orang lain. Misalnya menjual makanan yang sebenarnya sudah tidak layak atau makanan yang menggunakan bahan-bahan yang berbahaya atau menjual barang-barang yang ada cacatnya tapi anda tidak memberitahukan kepada calon pembeli. Mungkin anda mendapat untung yang banyak pada saat itu tapi orang tidak akan mau lagi belanja ke kios anda, jadi lebih baik untung sedikit tapi lancar Itulah prinsip yang sering saya dengar. Lalu setelah itu disempurnakan dengan doa.

Anda ada rencana untuk menjalankan bisnis musiman untuk menyambut bulan Ramadhan dan Lebaran tahun ini atau adakah salah satu dari anda yang sudah pernah menjalankan bisnis seperti ini, anda bisa bagikan pengalaman anda. Mungkin dengan membaca pengalaman anda bisa menjadi pembelajaran yang berharga untuk orang lain.

Selamat menyambut bulan Ramadhan untuk anda yang melaksanakan ibadah puasa semoga ibadah puasa anda lebih khusyu dan ibadah puasanya diterima oleh Allah subhanahu wa ta’ala…aamiin. Kami juga mengucapkan permintaan maaf jika ada tulisan kami baik disengaja maupun tidak disengaja menyinggung atau tidak berkenan pada dasarnya kami hanyalah manusia biasa. Semoga bermanfaat dan terima kasih.