Cumi Saos Padang Sederhana

Anda seafood lover? Jika iya, cumi – cumi pasti salah satu favorite anda. Cumi-cumi adalah salah satu kategori seafood yang sangat baik untuk anak, karena mengandung zat gizi, protein dan berbagai mineral. Cumi-cumi sangat mudah di temukan baik di pasar tradisional maupun swalayan, harganya pun cukup terjangkau. Cumi – cumi memiliki tekstur yang kenyal dan rasanya yang enak membuat anak-anak saya suka sekali dengan seafood yang satu ini.

Berikut beberapa manfaat cumi-cumi untuk anak :

1. Membantu perkembangan otak anak

Goals orang tua pada umumnya salah satunya adalah membuat anak menjadi cerdas tidak hanya dengan memberikan mereka akomodasi dalam hal akademis tapi juga memberikan asupan yang dapat membantu perkembangan otak mereka juga. Untuk perkembangan otak yang baik maka anak membutuhkan asupan Omega-3 yang banyak terkandung pada seafood. Maka sangat disarankan untuk memasukkan menu seafood setiap minggunya ke dalam menu untuk memenuhi kebutuhan Omega-3 pada anak.

2. Membantu tumbuh kembang anak

Pentingnya tumbuh kembang anak harus di dukung dengan asupan protein dan mineral yang cukup, zat gizi ini banyak terkandung dalam olahan seafood, seperti natrium, kalium, kalsium, magnesium, selenium, dan juga fosfor. Di mana fosfor merupakan zat yang dapat membantu pertumbuhan kerangka tulang dan gigi yang kuat.

Saya bersyukur anak-anak saya suka sekali dengan seafood, mereka pun sering sekali meminta saya untuk membuatkan mereka cumi – cumi yang diolah dengan tepung crispy, sedangkan kita yang dewasa sepertinya sudah bosan sekali dengan menu ini. Jadi saya kompromi dengan anak-anak untuk membuatkan menu baru dengan bahan utamanya cumi-cumi, menu yang saya tawarkan waktu itu salah satunya adalah cumi-cumi dengan saus padang.

Karena mereka sudah pernah mencobanya pada saat kita makan di warung seafood langganan, jadi mereka langsung setuju dengan tawaran saya. Tapi cumi – cumi saus padang yang akan saya buat akan dibuat tidak terlalu pedas, agar aman dikonsumsi oleh anak.

Sebelum kita simak resep selengkapnya, berikut tips memilih cumi – cumi segar.

Tip memilih cumi - cumi segar saat membeli seafood
Klik gambar untuk memperbesar

Bahan :

500 gram cumi – cumi,
Jagung manis secukupnya, potong-potong
1 buah jeruk nipis
½ buah bawang bombai, iris memanjang
1 batang daun bawang, iris serong
1 ruas jahe, geprak
5-10 buah cabai rawit merah/cabai keriting, iris serong
3 lembar daun jeruk, tulang tengah dibuang, iris halus
2 sendok makan saus sambal
4 sendok makan saus tomat
Secukupnya garam, gula, penyedap rasa, dan lada halus
Secukupnya air matang

Bumbu halus :

5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
5 buah cabai keriting/rawit

Cara buat :

  1. Cuci bersih cumi-cumi lalu kucuri dengan perasan jeruk nipis, diamkan selama kurang lebih 10 menit, lalu cuci bersih. Info promo cumi – cumi bisa anda dapatkan di sini.
  2. Masukkan minyak goreng sebanyak 2 sendok makan, tumis bumbu halus sampai harum.
  3. Setelah harum, masukkan jahe dan daun jeruk yang sudah diiris. Tumis kembali sampai bumbu matang, setelah bumbu matang masukkan saus tomat, saus sambal, gula, garam, lada halus, dan penyedap rasa, aduk rata.
  4. Kemudian masukkan bawang bombai, jagung manis dan irisan cabai keriting, tumis sampai layu lalu berikan air secukupnya. Tes rasa.
  5. Jika suka kuahnya banyak airnya bisa ditambahkan, jika rasanya sudah pas masukkan cumi-cumi dan daun bawang. Masak sebentar, kemudian angkat dan sajikan.

Cukup mudah cara membuatnya ya, dengan bahan-bahan yang sederhana kita sudah bisa memberikan asupan makanan yang bergizi untuk anak dan juga ramah di kantong, ditambah lagi Anda bisa mencari promo bahan – bahannya di hemat.id dan membuat daftar belanjaan di Aplikasi Kliptalog.

Coba juga resep seblak pedas dengan menambahkan potongan cumi

Apakah Anda dan keluarga suka dengan cumi – cumi ? Masakan dengan bahan dasar cumi – cumi apakah yang menjadi favorit keluarga Anda ? Bagikan ceritanya di kolom komentar di bawah ini.

Sumber :
1. wikipedia.org
2. fda.gov