Model Sofa Ruang Keluarga Minimalis

Pada setiap rumah, ruang tamu seringkali disebut sebagai ruang depan karena letaknya yang berada dekat dengan pintu masuk utama sebuah rumah. Ruangan yang biasa digunakan sebagai area untuk tamu berkunjung, bisa juga dimanfaatkan sebagai ruangan bersantai lho.

Pada rumah yang berukuran mungil, ruang tamu biasanya merangkap sebagai ruang keluarga. Fungsinya selain untuk menerima tamu juga sebagai ruangan untuk kumpul keluarga sambil menonton TV bersama atau sebagai ruangan untuk sekadar ngobrol santai. Pada umumnya ruang tamu berisi perabotan seperti sofa, kursi, coffee table dan perabotan tambahan lainnya.

Berbeda negara maka akan berbeda juga style dalam menata ruang tamu. Contoh ruang tamu tradisional yang ada di negara Inggris dan Selandia Baru. Di negara ini, setiap ruang tamunya memiliki perapian yang berfungsi sebagai penghangat ruangan. Hal ini dilakukan karena di negara tersebut memiliki musim salju.

Di Indonesia pada umumnya ruang tamu ditata dengan lebih sederhana. Sofa, coffee table atau karpet menjadi furnitur pengisi ruang tamu. Dengan penataan yang tepat, ruang tamu yang memiliki sedikit furnitur bisa sangat nyaman, lebih leluasa sehingga menyenangkan bagi siapapun yang datang bertamu.

6 Cara Ini Bisa Membuat Karpet Jadi Lebih Awet

Saat ini, hampir tema minimalis seringkali diadopsi sebagai pilihan terbaik hunian keluarga. Tema minimalis dipilih karena memberi kesan ringan, luas, simpel tapi tetap terlihat modern. Pada ruang tamu yang merangkap sebagai ruang keluarga, pilihan sofa juga menjadi hal yang penting dipertimbangkan. Sofa merupakan furnitur yang berperan penting mengisi area yang sering digunakan untuk berkumpul dan bersantai. Untuk mengetahui lebih lanjut, simak pembahasan berikut ini yang bisa membantu Anda dalam menata ruang keluarga dan memilih sofa yang sesuai dengan hunian minimalis Anda.

Sumber : Freepik.com
  • Penempatan furnitur

Pahami dahulu layout dari ruangan yang ada di rumah, agar Anda bisa merencanakan penataan furniturnya dengan tepat dan sesuai dengan fungsinya. Jangan menggunakan material-material yang memberi kesan ruangan menjadi lebih sempit, seperti meletakkan lemari yang berukuran besar atau meletakkan kursi yang memiliki ornamen terlalu ramai.

Untuk ruangan dengan layout yang sempit atau terbatas, disarankan untuk menambahkan credenza atau lemari kecil yang bisa difungsikan juga sebagai meja televisi dan sebagai lemari penyimpanan. Jika ingin menambahkan side table, pilihlah yang berwarna putih agar side table-nya tidak menonjol. Selain itu untuk memberi kesan luas, Anda bisa memasang cermin pada salah satu dinding di ruangan tersebut.

sumber : sassytownhouseliving.com
  • Tentukan konsep rumah Anda

Sebelum anda menentukan perabotan, aksesories, dan lain lain, anda harus tentukan terlebih dahulu konsep interior apa yang ingin anda pilih. Konsep interior ini penting agar dalam menata ruangan, anda dapat terus konsisten memilih dan menentukan semua isinya, warnanya, teksturnya. Jika tidak, banyaknya pilihan dan iklan furnitur dan aksesories akan membuat anda bingung dan kadang kita terjebak karena memilih furnitur yang sama sekali tidak sesuai dengan konsep interior anda.

Konsep umum yang sering diusung adalah modern, klasik atau minimalis. Konsep minimalis yang dikombinasikan dengan modern adalah suatu desain yang saat ini disukai oleh keluarga muda serta keluarga yang suka dengan konsep yang lebih sederhana nan modern.

Konsep minimalis biasanya identik dengan sederhana, fungsional serta tertata dengan rapi dan tidak terlalu banyak menggunakan dekorasi. Tidak hanya berurusan dengan furnitur, konsep minimalis ini juga biasanya menggunakan sedikit warna dan tidak lebih dari dua warna.

Akan tetapi, konsep minimalis pada tiap-tiap orang bisa berbeda hasilnya. Interior design adalah seni yang tidak memiliki aturan tegak lurus, sehingga boleh diadopsi oleh siapapun bahkan orang yang tidak memiliki dasar ilmu dalam dunia interior. Bagi siapa saja yang memiliki passion mengenai interior pun bisa mendesain suatu ruangan dengan konsep minimalis modern dengan versinya sendiri.

Terkadang walau memiliki ruang tamu dengan layout sempit, ada saja pemilik rumah yang menginginkan menambahkan lemari buku dan furnitur klasik yang ditabrakkan dengan konsep minimalis. Pada dasarnya kenyamanan dan visi pemilik rumahlah yang pada akhirnya ingin diwujudkan.

Pada contoh gambar layout ruangan keluarga di atas, ada dua alternatif model sofa dengan kapasitas yang berbeda yang bisa dipilih. Untuk sofa bed kita bisa meletakkan model sofa Cazedis 3S Sofa Bed Green Nico yang memiliki material kain yang nyaman untuk covernya dan menggunakan kayu sebagai strukturnya. Untuk Dimensi Sofa : 184 x 90 x 83 cm dan dimensi bed : 184 x 106 x 42 cm. Sedangkan untuk single chair, Cazedis 1 Seater Sofa Blue Marilyn bisa diletakkan berhadap-hadapan seperti contoh layout diatas. Andapun bisa menambahkan coffee table ditengahnya untuk mempermanis tampilan ruang keluarga.

  • Pemilihan warna dinding

Pilihlah warna-warna netral, seperti coklat, putih, abu-abu atau hitam. Jika menggunakan wallpaper, pilihlah motif yang tidak terlalu ramai serta hanya dipasang di salah satu dinding saja.

Sumber : Kosin Perkasa

Nah, setelah membahas mengenai layout ruangan, pemilihan konsep interior sampai warna dinding, selanjutnya kita akan membahas furnitur utama yang paling mendominasi ruangan di ruang tamu, yaitu sofa.

Sebagai salah satu furnitur krusial yang harus diperhatikan, sofa menjadi inti dari sebuah ruang keluarga. Tidak hanya dari segi kenyamanan, pemilihan sofa pun harus tepat. Berikut tips memilih sofa yang sesuai untuk ruang tamu sekaligus ruang keluarga Anda :

1. Bentuk sofa

Pilihlah bentuk dan ukuran sofa yang sesuai, jika memiliki ruangan tamu yang berukuran kecil disarankan untuk memilih sofa yang minimalis dan multifungsi. Berikut contoh layout dengan penempatan sofanya :

Pada contoh gambar layout ruang keluarga di atas, ada dua alternatif model sofa yang bisa kita pilih :

  • Pada alternatif 1, Anda bisa meletakkan Cazedis 3 Seater Sofa Bed multifungsi yang bisa diatur menjadi sofa duduk dan bisa difungsikan sebagai tempat tidur atau sekadar untuk meluruskan badan. Bahan pelapis sofa yang digunakan adalah kain dan kayu sebagai strukturnya. Sofa ini sangat cocok untuk konsep ruang keluarga minimalis. Sehingga tidak memberi kesan berat pada ruangan dan membuat ruangan menjadi lebih nyaman untuk keluarga menghabiskan waktu bersama. Dengan dimensi 182 x 111 x 20 cm dan berat 68000 gram sofa ini mudah untuk dipindahkan atau digeser jika diperlukan.
  • Pada alternatif 2, Anda bisa meletakkan sofa bed yang sudah dilengkapi dengan bantal. Ini memberikan kesan kenyamanan sehingga dapat membuat siapapun yang berada di ruang tersebut menjadi lebih betah berlama-lama. Dilihat dari spesifikasi dimensi sofa : 179 x 85 x 80 cm dan dimensi bed : 179 x 102 x 39cm. Model sofa ini memang dirancang untuk ruangan yang tidak terlalu besar.

Saya adalah salah satu dari sekian keluarga yang membawa tema minimalis di hampir semua ruangan di rumah saya, terutama di ruang tamu. Untuk menghadirkan ruang tamu yang minimalis tentu peranan model sofa yang sesuai adalah hal yang sangat perlu diperhatikan.

Tips Maksimalkan Ruang Tamu Minimalis

Untuk mempertegas tema minimalis, tentu kita tidak bisa sembarangan memilih model sofa. Karena bisa-bisa model sofa yang kita pilih malah membuat ruang memberikan kesan lebih kecil dari yang sebenarnya atau tidak memberikan kesan sama sekali dari yang ingin ditonjolkan.

Bentuk-bentuk sofa lain yang bisa menjadi referensi untuk ruangan kecil adalah :

a. Sofa bed

Selain multifungsi, sofa bed mempertegas konsep minimalis modern, apalagi jika menggunakan warna-warna netral. Anda bisa mendapatkan Cazedis Purple Sofa Bed yang saat ini sedang promo di Courts dengan diskon sebesar 55%. Promo ini hanya akan berlaku sampai dengan 29 Februari 2020 ya.

b. Sofa L-Shaped (Sofa dengan bentuk L)

Sofa dengan bentuk ini bisa difungsikan sebagai pemisah ruangan. Jika Anda memiliki ruangan memanjang, Anda bisa menggunakan sofa dengan bentuk L sebagai pemisah ruangan. Anda tidak perlu menambahkan partisi sebagai pemisah ruangan, selain untuk menghemat dana, penambahan partisi dapat membuat ruangan menjadi lebih sempit.

Contoh sofa dengan L-Shaped salah satunya adalah Renata Sofa Sudut dengan design yang cukup simpel bagi ruangan minimalis. Umumnya ruang tamu yang disandingkan dengan ruang keluarga, harus pintar-pintar dalam menatanya agar tetap homie dan membuat penghuni atau tamu merasa nyaman.

c. Kursi

Sumber : https://www.courts.co.id

Jika Anda suka menambahkan kursi, maka pilihlah kursi yang tidak memiliki sandaran yang terlalu tinggi dengan gaya klasik agar tidak memberi kesan berat pada ruangan. Padukan kursi ini dengan sofa utamanya yang desainnya juga tidak terlalu berat, misal sofa bed atau sofa minimalis lainnya.

Anda bisa menambahkan kursi dengan bentuk bulat atau kotak yang multifungsi seperti ottoman. Kursi jenis ini bisa dijadikan sebagai meja tamu atau side table, atau kursi dengan sandaran kaki. Sofa Single Recliner juga bisa menjadi alternatif sofa pilihan di ruang tamu atau ruang keluarga Anda.

2. Warna

Untuk pemilihan warna, Anda bisa menyesuaikan warna sofa dengan warna dominan di ruang keluarga dan warna lantai. Jika memiliki lantai yang berwarna putih maka tidak masalah jika misalnya Anda memilih warna sofa dengan warna yang kuat seperti merah. Asalkan cat dinding atau wallpaper yang Anda gunakan adalah warna-warna natural dan tidak memiliki motif yang terlalu ramai.

3. Bahan

Saat memilih bahan pelapis sofa, pastikan Anda menyesuaikan dengan konsep rumah dan fungsinya. Selain itu jika Anda masih memiliki anak kecil dan hewan peliharaan, maka material pelapis sofa yang berbahan suede atau kulit tidaklah cocok karena bahan ini cenderung lebih mudah rusak. Anda bisa pilih bahan pelapis lain seperti katun, polyester, dan juga rayon.

4. Busa dudukan

Saat memilih sofa, pastikan Anda mencobanya terlebih dahulu. Dengan mencobanya, Anda akan bisa mengetahui kenyamanannya, keempukannya dan juga merasakan kekokohannya. Disarankan untuk memilih sofa yang memiliki busa yang terlalu empuk dan atau terlalu keras, agar bentuk sofa tidak mudah berubah. Apalagi jika keluarga Anda termasuk orang yang sering menggunakan sofa atau menerima tamu, maka sofa yang Anda miliki haruslah kokoh.

Saya banyak browsing untuk mendapatkan referensi-referensi kebutuhan furnitur rumah baik dari dalam atau luar negeri. Sehingga dapat memberikan inspirasi bagi saya untuk menata ruang sedemikian rupa menjadi lebih nyaman disertai dengan furnitur yang tepat dan fungsional. Anda pun juga bisa mencobanya lho. Jadi untuk furnitur yang Anda gunakan di rumah bebas saja, asalkan tetap nyaman digunakan, indah dan matching dengan konsep rumah Anda.

Setelah mendapatkan tips seputar menata furnitur di ruang keluarga dan memilih sofa terbaik, selanjutnya adalah Anda harus pandai memilih untuk membeli furnitur di tempat-tempat yang benar-benar terpercaya dan terjamin kualitasnya. Untuk mendapatkan furnitur hingga kebutuhan elektronik rumah tangga yang berkualitas, Anda bisa langsung mengunjungi hemat.id untuk mendapatkan informasi promo terbaik bagi hunian Anda.

Sumber :

  1. Konsultasi dengan kontraktor yang bergerak di bidang konstruksi dan interior, Ruswanto, ST. MM